Sukses

Jamu PSM, Persib Yakin Bobotoh Penuhi Stadion

Panitia pertandingan Persib vs PSM telah menyiapkan tiket dalam jumlah banyak.

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung antusias menyambut laga kandang mereka lawan PSM Makassar di lanjutan Liga 1 Indonesia. Panitia pertandingan bahkan telah menyiapkan 34 ribu lembar tiket untuk laga yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Rabu (5/7/2017).

Media Officer Persib Bandung, Irfan Suryadiredja mengatakan bukan tanpa alasan pihaknya menyediakan tiket dengan jumlah cukup banyak. Pasalnya, lawan yang akan dihadapi Persib kini berada dipuncak klasemen.

Jalannya pertandingan pun diprediksi bakal seru. Selain itu, duel ini digelar pada pukul 18.30 WIB berbeda saat laga bulan Ramadan yang digelar terlalu malam.

"Kami optimistis bobotoh bakal berdatangan. Kalau bulan Ramadan kemarin sempat sepi karena mungkin terlalu malam. Tapi sekarang ini agak sore," ujar Irfan, Senin (3/7/2017).

Irfan pun mengimbau kepada bobotoh Persib untuk tetap menjaga ketertiban dan tidak membawa flare atau kembang api saat laga. "Kami yakin kalau bobotoh pasti memberikan dukungan yang terbaik untuk menyemangati tim tetap tertib juga," ucapnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Motivasi Tinggi

Persib sendiri membutuhkan kemenangan untuk mendongkrak posisi dari papan tengah klasemen. Saat ini, mereka berada di peringkat ke-12 dengan 16 poin dari 11 laga. Nilai mereka itu berselisih tujuh poin dengan PSM yang ada di puncak klasemen.

Motivasi Persib jelang laga ini juga sangat tinggi. Pasalnya, terakhir turun gelanggang, mereka kalah 0-1 dari Barito Putera.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.