Sukses

Arsenal Resmi Dapatkan Lacazette

Arsenal kabarnya harus membayar sebesar 60 juta euro kepada Olympique Lyon untuk mendapatkan Alexandre Lacazette.

Liputan6.com, London - Arsenal akhirnya menuntaskan proses transfer Alexandre Lacazette dari Olympique Lyon. Bergabungnya striker 26 tahun itu telah diumumkan secara resmi pada Rabu (5/7/2017) waktu setempat.

Seperti dilansir Soccerway, Lacazette telah menandatangani kontrak jangka panjang dengan Arsenal. Kabarnya, The Gunners harus membayar sebesar 60 juta euro untuk mendapatkan Lacazette.

Jumlah tersebut melampaui biaya transfer Mesut Ozil dari Real Madrid pada 2013. Saat itu, Arsenal membayar 44 juta euro.

Lacazette bergabung dengan Arsenal setelah tampil produktif bersama Lyon pada musim 2016-17. Dia mencetak 37 gol dalam 45 penampilan di semua kompetisi. Ia membantu Lyon finis di peringkat empat Ligue 1 Prancis dan mencapai semifinal Liga Europa.

Sebenarnya, Lacazette sudah sangat dekat untuk bergabung dengan rekan setimnya di Timnas Prancis, Antoine Griezmann, di Atletico Madrid. Tapi, sanksi larangan transfer untuk Atletico membuat proses negosiasi terhenti.

Kedatangan Lacazette di Emirates Stadium membuka jalan bagi Olivier Giroud untuk meninggalkan Arsenal. Tapi, Giroud telah menegaskan akan bertahan meski telah dikaitkan dengan Marseille, West Ham United, dan Everton.

Saksikan video menarik berikut ini:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.