Sukses

Fans Ingin Morata Tak Pakai Nomor Sial Chelsea

Jakarta Kehadiran Alvaro Morata disambut gembira oleh pendukung Chelsea. Namun, fans The Blues punya permintaan khusus pada manajemen, yakni tidak memberikan nomor punggung 9 bagi striker asal Spanyol tersebut.

Alvaro Morata datang ke Chelsea dengan banderol 58 juta pound sterling. Angka tersebut bisa menyentuh 70 juta pound sterling, tergantung pada penampilan sang bomber. Spekulasi beredar, Chelsea bakal menempatkan Morata sebagai tukang gedor utama alias pemain dengan role nomor 9.

Bersama dengan posisi tersebut, ada kans Morata bakal mengenakan jersey bernomor 9 sebagai lambang penyerang utama. Uniknya, banyak fans yang menginginkan Morata tak menggunakan kostum bernomor keramat tersebut.

Sebagian fans mengaku takut Morata bakal terkena kutukan jersey bernomor 9 milik Chelsea. Semua itu berlatar dari performa tak memuaskan para striker yang mendapatkan kostum bernomor 9.

Pada beberapa tahun terakhir, statistik membuktikan pemain dengan nomor 9 tak memiliki kontribusi besar terhadap Chelsea. Pemain bernomor 9 terakhir yang sanggup memberi benefit bagi Chelsea adalah bomber asal Belanda, Jimmy Floyd Hasselbaink.

Sejak saat itu, sederet pemakai jersey nomor 9 seolah kehilangan taji dan tak maksimal. Beberapa nama tenar yang meredup antara lain Fernando Torres, Radamel Falcao, Mateja Kezman dan Franco Di Santo. Selain itu masih ada Steve Sidwell dan Khalid Boulahrouz, yang berkontribusi minim.

Semua kenyataan tersebut membuat fans Chelsea ramai-ramai meminta Antonio Conte tak memberi nomor 9 bagi Morata. Usulan terhadap Conte tersebut ramai-ramai mereka lontarkan via media sosial, terutama situs mikroblogging, Twitter.

Pemilik akun @raramaim menyebut, salah besar jika Chelsea memberi kostum bernomor 9. "Jangan lakukan itu!. Sungguh, hasilnya akan buruk (bagi Morata),".

Lain lagi dengan akun @EmzzyLou20. Ia menulis, tak ada pemain Spanyol bernomor 9 yang sukses ketika berkarier di luar negara mereka. "Jangan nomor 9. Sungguh, pemilik angka itu tak tampil bagus,".

Rasa khawatir tersebut bisa timbul setelah ada bukti nyata. Radamel Falcao misalnya, hanya mampu mengemas satu gol pada 10 penampilan di Stamford Bridge. Bomber asal Kolombia tersebut selalu bermasalah dengan kebugaran.

Begitu juga rekan senegara Alvaro Morata, Fernando Torres. El Nino tak maksimal setelah dibeli 50 juta pound sterling. Ia hanya mengemas 20 gol dalam 110 pertandingan.

Sumber: Telegraph

Saksikan juga video menarik lainnya:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.