Sukses

Neymar Cetak Gol Lagi, Valverde: Dia Bersama Barcelona

Valverde tetap yakin Neymar bakal terus bermain di Barcelona.

Liputan6.com, Barcelona - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, menegaskan Neymar bahagia di klub, meski terus dikaitkan dengan Paris Saint-Germain (PSG). Kabar terakhir menyebutkan PSG masih akan mencoba untuk memboyong pemain berusia 25 tahun tersebut. PSG bakal menjadikannya sebagai pemain termahal dunia.

Dalam rangkaian tur pra-musim Barcelona, Neymar tercatat sudah mencetak tiga gol dalam dua pertandingan di Champions Internasional Cup (ICC). Dua gol ia torehkan ketika bertemu dengan Juventus pada Sabtu (22/07/2017) dan satu gol lagi ia cetak ketika melawan Manchester United (MU) pada Kamis (27/7/2017) pagi hari tadi.

"Neymar bahagia bicara dengan teman-temannya di MU. Tak ada berita lagi soal Neymar, dia masih bersama kami," katanya.

Valverde mengaku bahagia setelah anak asuhnya berhasil mengalahkan MU. Dengan begitu, ini menjadi kekalahan pertama yang dialami The Red Devils selama tur pramusim  dilangsungkan.

Pada pertandingan ini, trio MSN (Messi, Suarez dan Neymar) sudah menyulitkan pemain MU mulai dari babak pertama. Ketika ditemui awak media usai pertandingan, Valverde pun mengatakan jika timnya sangat senang karena bisa mengalahkan United. Menurut pelatih berusia 53 tahun tersebut United merupakan tim yang sangat kuat.

"Di babak pertama, ada kecepatan yang sangat tinggi dengan banyak peluang dan pada saat babak kedua kami mencoba mengendalikan permainan," kata Valverde seperti yang dilansir oleh soccerway. *

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Pimpin Klasemen


Pada bursa transfer musim ini, Barca berhasil mendatangkan bek dari Benfica, Nelson Semedo. Menurut Valverde, saat ini Semedo masih mencoba untuk beradaptasi agar bisa mengikuti pola permainan dari La Braugana.

Pelatih asal Spanyol itu juga berharap agar nantinya Semedo dapat bermain dengan baik dan membantu klub. Barcelona saat ini memimpin klasemen International Champions Cup (ICC) zona Amerika Serikat. *

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.