Sukses

Herry Kiswanto: MU Beruntung Kalahkan Persela

Persela nyaris curi poin sebelum kecolongan gol oleh MU di menit akhir.

Liputan6.com, Pame Persela Lamongan gagal mencuri poin penuh saat kalah tipis 1-2 dari Madura United (MU) pada lanjutan Liga 1 di stadion Gelora Ratu Pamelingan, Jumat (4/8/2017). Tampil dengan kekuatan penuh, Persela belum mampu kalahkan sang pemimpin klasemen Liga 1 ini.

Pelatih Persela, Herry Kiswanto tak kecewa dengan permainan timnya karena bisa mengimbangi permianan cepat Madura United, bahkan membuat Madura United tertekan. Meski begitu, dia kecewa dengan hasil akhir dan menyebut MU beruntung.

"Pertandingan berjalan baik, saling serang, saling ciptakan peluang, hanya Madura United lebih beruntung soal gol," kata Herry kepada wartawan.

Di awal pertandingan, Persela sempat dibawah tekanan pemain Madura United hingga tercipta gol pertama tuan rumah lewat sepakan Slamet Nurcahyono. Persela berhasil bangkit dan membalas gol itu delapan menit kemudian lewat pemain asingnya Kosuke Yamazaki.

Hingga babak pertama usai dan di awal babak kedua, Persela Lamongan sempat menyulitkan Madura United hingga menit ke 75.



Sayangnya, kata Heri Kiswanto, pemainnya kehilangan konsentrasi sehingga membuat Madura United bangkit bahkan mencetak gol kemenangan lewat Fandi Eko Utomo.

"Seperti diakui pemain, mereka kehilangan konsentrasi di menit-menit akhir, mestinya tidak perlu terjadi," ujar pelatih Persela yang pernah jadi bek tangguh Timnas Indonesia ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.