Sukses

Jadwal Timnas Indonesia U-22, Siaran Langsung Hari Ini

Vietnam dan timnas Indonesia U-22 menempati dua posisi teratas Grup B SEA Games 2017.

Liputan6.com, Kuala Lumpur - Timnas Indonesia U-22 akan menjalani laga yang menentukan peluang mereka untuk lolos ke semifinal SEA Games 2017. Itu adalah laga keempat Grup B melawan Vietnam di Selayang Stadium, Selasa (22/8/2017).

Kemenangan atas Vietnam adalah hal yang wajib diraih timnas Indonesia U-22 jika ingin peluang ke semifinal SEA Games 2017 semakin terbuka. Pasalnya, masih ada tiga tim Grup B yang berpeluang memperebutkan dua tiket semifinal yang tersisa.

Selain timnas Indonesia dan Vietnam, Thailand juga masih memiliki peluang besar. Saat ini mereka mengintai timnas Indonesia dari urutan ketiga Grup B dengan jumlah poin, selisih gol, jumlah gol, dan jumlah kebobolan yang sama.

Pada duel kali ini, Vietnam jelas lebih diunggulkan. Tim asuhan Nguyen Huu Thang tersebut mampu mengukir rekor sempurna di tiga laga sebelumnya. Mereka menang 4-0 atas Timor Leste, 4-1 atas Kamboja, dan 4-0 atas Filipina.

Timnas Indonesia U-22 juga sudah mencatat hasil yang cukup positif. Setelah menahan Thailand 1-1, mereka menang 3-0 atas Filipina dan 1-0 atas Timor Leste.



* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Jadwal Timnas Indonesia U-22

Para pemain timnas Indonesia U-22 menyapa suporter Garuda Muda usai bertanding melawan Timor Leste pada laga penyisihan grup B SEA Games 2017 di Stadion Selayang, Selangor, Minggu (20/8). Indonesia menang 1-0 atas Timor Leste (Liputan6.com/Faizal Fanani)

19:45 WIB: Vietnam vs Indonesia (Live SCTV)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.