Sukses

6 Negara Sudah Pastikan Tiket ke Piala Dunia 2018

Rusia yang menjadi tuan rumah menjadi salah satu negara yang telah memastikan tiket ke Piala Dunia 2018.

Liputan6.com, Jakarta - Enam negara telah dipastikan lolos ke putaran final Piala Dunia 2018. Rusia yang menjadi tuan rumah menjadi salah satu negara yang telah memastikan tiket ke Piala Dunia 2018.

Ini bakal menjadi penampilan ke-11 Rusia di Piala Dunia. Pertama kali mereka tampil di ajang paling bergengsi di dunia sepak bola ini terjadi pada 1958.

Negara kedua yang telah memastikan tiket putaran final  Piala Dunia adalah Brasil. Pengoleksi lima gelar Piala Dunia ini lolos setelah melalui babak round robin di zona CONMEBOL.

Dari 15 pertandingan di zona CONMEBOL, Neymar dan kawan-kawan sudah mengoleksi 36 poin. Brasil baru sekali menelan kekalahan.

Dua wakil Asia, Iran dan Jepang sudah memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2018. Iran memastikan tiket ke Rusia pada 12 Juni 2017, sedangkan Jepang pada 31 Agustus 2017.

Meksiko yang berada di puncak klasemen zona CONCACAF dengan 17 poin juga sudah memastikan tiket ke Piala Dunia tahun depan. Ini menjadi penampilan ke-16 Meksiki di putaran final Piala Dunia.

Negara terakhir yang telah memastikan diri ke Piala Dunia 2018 adalah Belgia. Romelu Lukaku dan kawan-kawan memastikan tiket mereka pada 3 September 2017 setelah menang 2-1 atas Yunani.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Negara Peraih Tiket Putaran Final Piala Dunia 2018

Tuan Rumah: Rusia
CONMEBOL: Brasil
AFC: Iran, Jepang
CONCACAF: Meksiko
UEFA: Belgia

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.