Sukses

Legenda Liverpool Ungkap 2 Pemain MU Paling Dibenci

Sebagai legenda Liverpool, Gerrard tak pernah melupakan kenangannya melawan MU.

Liputan6.com, Liverpool - Legenda Liverpool, Steven Gerrard mengungkapkan fakta menarik setelah pensiun. Ternyata ia sangat membenci dua eks pemain MU, Gary Neville dan Rio Ferdinand.

Sebagai legenda The Reds, Gerrard tak pernah melupakan kenangannya melawan MU. Ia mampu mencetak enam gol dan dua kali dikartumerah ketika menghadapi Setan Merah.

Tak jarang ia juga berseteru melawan Neville dan Ferdinand. Kedua legenda MU yang kini menjadi rekannya sebagai komentator.

"Saat Anda berbaris di lorong dengan Neville dan Ferdinand, tentu saja ada kebencian. Rasanya ingin mengalahkan mereka dengan sekuat tenaga," ujar Gerrard seperti dilansir Manchester Evening News.

"Bahkan terkadang kami harus pura-pura saling menyukai ketika bertemu di timnas. Saat pensiun, barulah persahabatan sesungguhnya dimulai," katanya menambahkan.

Gerrard membela Liverpool sejak tahun 1998 hingga 2015. Kini ia pun masih menjabat sebagai manajer Liverpool U-18.

"Sekarang saya sangat menikmati pertemanan dengan Ferdinand dan Neville. Mereka orang yang benar-benar bersahabat," kata Gerrard.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Steven Gerrard adalah eks pemain sepak bola yang pernah membela beberapa klub. Kini, ia menjadi seorang pelatih di Aston Villa
    Steven Gerrard adalah eks pemain sepak bola yang pernah membela beberapa klub. Kini, ia menjadi seorang pelatih di Aston Villa

    Steven Gerrard

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU