Sukses

Top 10 Berita Bola: Dugaan Pengaturan Skor di SEA Games 2017

Dugaan pengaturan skor pada cabang sepak bola SEA Games 2017 muncul justru usai perhelatan tersebut telah selesai digelar.

Liputan6.com, Jakarta Dugaan pengaturan skor pada cabang sepak bola SEA Games 2017 muncul justru usai perhelatan tersebut telah selesai digelar. Dua media masing-masing dari Thailand dan Singapura menduga ada tiga pertandingan yang skornya telah diatur dalam cabang sepak bola.

Pada cabang sepak bola SEA Games 2017, Thailand keluar sebagai juara umum usai mengalahkan Malaysia 1-0 di Final. Medali perunggu dipetik timnas Indonesia U22 setelah mengalakan Myanmar di perebutan tempat ketiga.

Berita soal pengaturan skor ini masuk ke dalam Top 10 kanal bola Liputan6.com. Selain berita terkait SEA Games 2017 tersebut, ada berita soal performa timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-18 yang berlangsung di Myanmar.

Dua berita itu merupakan berita Top 10 kanal Bola Liputan6.com. Itu artinya, dua berita itu ada di antara deretan berita terlaris di kanal bola

Berikut berita Top 10 selengkapnya.

1. 3 Laga Bola SEA Games 2017 Terindikasi Pengaturan Skor?

Perhelatan sepak bola SEA Games 2017 sudah berakhir sejak 10 hari lalu. Thailand muncul sebagai peraih medali emas setelah menaklukkan Malaysia 1-0 pada final di Shah Alam Stadium, 29 Agustus 2017.

Namun, sampai saat ini cabang sepak bola SEA Games 2017 masih menjadi bahan perbincangan. Itu karena media Thailand (The Nation) dan Singapura (The Strait Times) menduga adanya indikasi pengaturan skor dalam tiga pertandingan.

Selengkapnya cek di sini.

 

2. Legenda Persebaya Kritik Kapten Timnas Indonesia U-19

Kemenangan 9-0 Timnas Indonesia U-19 atas Filipina diajang AFF U-18, cukup membuat girang banyak pihak, termasuk legenda hidup Persebaya, Bejo Sugiantoro.

Meski begitu, masih ada yang mengganjal pria yang saat ini melatih Persik Kediri tersebut. Ia mengkritik kinerja pemain belakang, terutama kapten Timnas Indonesia U-19, Rahmat Irianto.

Selengkapnya cek di sini.

3. Klasemen Liga 1, Persib Mulai Tempel Persija

Persib Bandung perlahan-lahan mulai bangkit. Mereka belum menelan kekalahan dalam lima pertandingan terakhir di Liga 1.

Maung Bandung --sebutan Persib-- mencatatkan tiga kemenangan dan dua hasil imbang di Liga 1. Terakhir, Persib menang 4-1 atas Sriwijaya di Stadion Jakabaring, Senin (4/9/2017).

Selengkapnya cek di sini.

Berikut tujuh berita Top 10 selengkapnya

4. Gelandang Argentina Ini Akhirnya Terbuang dari Skuat AC Milan
5. Klopp: Fans Liverpool Akan Maafkan Coutinho
6. MotoGP San Marino: Petrucci Merasa Motornya Mirip Truk
7. Liga 2: Persebaya Harap-Harap Cemas Bertemu Persiwa
8. Isco Segera Dapat Kontrak Baru dari Real Madrid
9. Kepindahan Neymar Tak Berpengaruh Bagi Timnas Brasil
10. Persib Siap Jawab Harapan Bobotoh

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini