Sukses

Allegri Tantang Striker Juventus Cetak Banyak Gol

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri menantang strikernya, Gonzalo Higuain untuk mencetak banyak gol.

Liputan6.com, Turin - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri menantang strikernya, Gonzalo Higuain untuk mencetak banyak gol. Allegri ingin Higuain membuktikan diri pada Pelatih timnas Argentina, Jorge Sampaoli, yang tak memanggil masuk ke timnas Argentina.

"Dia harus tenang dan bermain dengan caranya. Tidak dipanggil ke timnas Argentina adalah bahan bakarnya untuk berkembang dan mengulangi penampilan musim lalu," kata Allegri seperti dilansir Soccerway.

Sampaoli tidak memanggil Higuain ke timnas untuk pertandingan Kualifikasi Piala Dunia Zona Amerika Selatan bulan depan. Sebagai gantinya, Sampaoli memanggil striker sekaligus kapten Inter Milan, Mauro Icardi.

Gonzalo Higuain tampil 55 kali buat Juventus dan menyarangkan 32 gol musim lalu. Striker berusia 29 tahun ini turut mengantarkan Juventus meraih dua trofi yaitu Liga Italia dan Coppa Italia.

Pada musim ini, Higuain telah tampil lima kali dan mencetak dua gol. Salah satu pertandingan di mana Higuain gagal mencetak gol adalah saat Juventus kalah 0-3 dari Barcelona di Liga Champions tengah pekan lalu.

Terhadap hal tersebut, Allegri mengatakan ia ingin Higuain tampil lebih baik pada akhir pekan ini di Liga Italia. Pada akhir pekan ini, Juventus akan bertandang ke Mapei Stadium untuk menantang Sassuolo.

"Dia bermain bagus di babak pertama saat melawan Barcelona dan saya ingin dia bermain bagus untuk Minggu nanti," kata Allegri mengakhiri.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.