Sukses

Sampaoli Masih Yakin Argentina Lolos Piala Dunia 2018

Jorge Sampaoli yakin Argentina lolos ke babak playoff Piala Dunia dengan baik.

Liputan6.com, Buenos Aires - Pelatih Argentina Jorge Sampaoli masih tetap yakin timnya bisa lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 Rusia. Hal ini dikatakan Sampaoli usai Argentina ditahan imbang 0-0 oleh Peru pada Kamis (5/10/2017) atau Jumat pagi WIB.

Hasil imbang tersebut membuat peluang La Albiceleste ke Rusia makin tipis. Sebab, mereka melorot ke posisi enam klasemen di babak Kualifikasi Piala Dunia zona CONMEBOL.

Seperti diketahui, hanya ada empat tim yang bisa memastikan tiket lolos otomatis dalam turnamen akbar ini. Sementara peringkat lima klasemen harus berjuang di babak playoff dengan tim juara zona Oceania.

"Saya masih yakin kami akan berada di Piala Dunia," ucap Sampaoli dalam jumpa pers usai pertandingan dilansir dari Soccerway.

"Hari ini pertandingannya sangat bagus. Kami hanya melewatkan sebuah gol. Saya sangat berharap dan bersemangat dengan apa yang akan terjadi nanti," tutur Sampaoli.

Sampaoli ikut memuji striker Lionel Messi yang sudah bekerja keras dalam pertandingan di La Bombonera, Buenos Aires tersebut. Sayang, peluang yang diciptakan Messi tak ada yang berbuah gol.

Argentina juga harus kehilangan gelandang bertahan Fernando Gago di tengah laga akibat cedera. Pemain veteran ini mendapat cedera ligamen serius atau ACL dan dikonfirmasi dalam jumpa pers usai pertandingan.

"Messi memainkan permainan hebat, menciptakan peluang dan memberi umpan bagus," katanya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.