Sukses

Prediksi Persipura Vs Persija: Hidupkan Asa

Persipura dan Persija bersaing untuk merangsek ke papan atas Liga 1 2017.

Liputan6.com, Jayapura - Laga seru akan tersaji pada pekan ke-30 Liga 1 2017 antara tuan rumah Persipura Jayapura menjamu Persija Jakarta di Stadion Mandala, Rabu (18/10). Keduanya punya misi yang sama, yakni menghidupkan asa untuk curi peluang merangsek ke papan atas.

Sebagai tuan rumah, Persipura jelas sangat diunggulkan. Apalagi, mereka mulai kembali menemukan kepercayaan diri setelah lahap dua laga terakhir dengan kemenangan.

Bahkan, pekan lalu pasukan Wanderley Junior tersebut membantai tuan rumah Mitra Kukar. Itu bisa menjadi modal sangat berharga jelang jamu tamu dari ibukota.

Melawan Persija juga bisa jadi kesempatan emas untuk terus menghidupkan asa juara. Kemenangan bisa membawa mereka sedikit mendekat ke puncak yang dipegang Bhayangkara FC lantaran cuma terpaut enam poin saja.

Selain itu, mereka ingin menuntaskan penasaran menghadapi Persija. Sebab, dalam tiga pertemuan terakhir, hasilnya selalu imbang kala kedua tim bersua.

Terlebih, Mutiara Hitam terkenal garang di Mandala. Bayangkan, dari 14 laga kandang, sudah 31 gol yang mereka ciptakan alias 2,21 kali tiap pertandingan. Persija bisa menjadi korban selanjutnya dari Mutiara Hitam. (Eka Setiawan)

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Boaz Solossa Raja Assist

Lini depan mereka juga terbilang mengerikan. Addison Alves menjadi top scorer klub dengan 15 gol. Adapun rekan duetnya, Boaz Solossa, menjadi raja assist sementara Liga 1 dengan torehan 12 assist serta enam gol.

"Sekarang semua pertandingan seru. Hasil kemarin banyak kejutan. Sekarang kami mau 3 poin. Persija kebobolan dikit dan bertahan kuat. Mereka banyak counter dan bola mati. Saya harap nanti kami konsen dan punya motivasi buat menang," ungkap Wanderley sebelum laga.

Kendati demikian, Persija datang juga dengan motivasi tinggi. Mereka punya bekal berharga setelah menang lima gol atas Gresik United pada pekan 29 kemarin.

Apalagi dalam beberapa pertemuan terakhir di Mandala, Macan Kemayoran melancarkan sengatannya. Mereka selalu mencetak gol dalam tiga laga tandang terakhir, dan bahkan sukses menang pada ISL 2012 silam via gol semata wayang Rachmat Afandi.

Kemenangan atas Persipura juga akan sangat berharga buat Persija. Andai berhasil mencuri poin penuh nanti, mereka tinggal berjarak satu angka dari Persipura dan Madura United di urutan empat dan lima.

Momen ini tak akan bisa diulangi Persija jelang enam pekan terakhir Liga 1. Stefano Cugurra Teco jelas sudah siapkan sejumlah formasi. Salah satunya dengan mengistirahatkan dua pilar, yakni Ismed Sofyan dan Muhammad Hargianto untuk tatap laga ini. 

3 dari 4 halaman

Fakta Pertandingan

Persija juga tengah dapat kabar gembira dari lini serangnya. Mereka sudah mengemas sembilan gol dalam tiga laga terakhir dan Rudi Widodo menjadi nama yang harus diamati lantaran dia sudah mencetak tiga gol dalam tiga pertandingan untuk Macan Kemayoran.

"Kami cuma punya waktu pendek buat persiapan lawan tim bagus. Kami tak akan bertahan. Sekarang di lini depan, tiga pertandingan terakhir bisa cetak sembilan gol. Gelandang dan striker lebih siap buat kasih passing dan finishing. Kita kalau bertahan aja enggak bagus," papar Teco.

Fakta Pertandingan

- Rekor kandang Persipura Jayapura akhirnya pecah. Madura United sukses merebut tiga poin di Mandala dalam laga kandang terakhir Persipura.

- Persija selalu mencetak gol dalam tiga pertemuan terakhir di Stadion Mandala.

- Persija juga sudah empat kali curi kemenangan di laga tandang. Mereka juga sukses rebut 17 poin di markas lawannya.

- Akan tetapi, Persipura sukar dikalahkan di sana. Meski sudah kalah dari Madura United, mereka baru kebobolan 13 gol dari 14 pertandingan alias 0,93 gol per laga.

- Dalam delapan pertemuan, kedua tim cukup berimbang. Persipura dan Persija sama-sama raih dua kemenangan, dan empat laga berakhir imbang.

Head to Head:

08/07/17 Persija 1 – 1 Persipura

10/09/16 Persija 1 – 1 Persipura

29/04/16 Persipura 1 – 1 Persija

23/03/16 Persipura 0 – 0 Persija.

4 dari 4 halaman

Prediksi Susunan Pemain

Lima Pertandingan Terakhir Persipura:

13/10/17 Mitra Kukar 0 – 5 Persipura

06/10/17 Persipura 2 – 1 Persela Lamongan

01/10/17 Persipura 0 – 1 Madura United

27/09/17 Persipura 0 – 0 PSM Makassar

21/09/17 Barito Putera 1 – 1 Persipura.

Lima Pertandingan Terakhir Persija:

14/10/17 Persija 5 – 0 Gresik United

07/10/17 Sriwijaya FC 1 – 0 Persija

30/09/17 Persija 4 – 1 PS TNI

24/09/17 Arema FC 1 – 1 Jakarta

19/09/17 Persija 1 – 0 Perseru Serui

Prakiraan Susunan Pemain:

Persipura Jayapura: Yoo Jaehoon, Mauricio Leal, Ricardo Salampessy, Muhammad Tahir, Yustinus Pae, Nelson Alom, Osvaldo Haay, Ruben Sanadi, Ian Louis Kabes, Addison Alves, Boaz Salossa.

Persija Jakarta: Andritany Ardhiyasa, Ismed Sofyan, Arthur Irawan, Maman Abdurrahman, Rezaldi Hehanusa, Sandi Sute, Fitra Ridwan, Rohit Chand; Rudi Widodo, Bruno Lopes, Bambang Pamungkas.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.