Sukses

Persib Bakal Kunjungi Keluarga Mendiang Choirul Huda

Persib Bandung akan berhadapan dengan tim yang pernah diperkuat oleh Choirul Huda, Persela Lamongan.

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung bakal bertandang ke markas Persela Lamongan dalam lanjutan Liga 1, Minggu (22/10/2017). Kesempatan ini juga dimanfaatkan Maung Bandung untuk menyambangi kediaman Choirul Huda, kiper Persela yang meninggal Minggu lalu. 

Manajer Persib, Umuh Muchtar, mengatakan, kegiatan ini adalah permintaan para pemain demi memberikan dukungan kepada keluarga Choirul Huda.

"Insha Allah mau datang ke keluarga almarhum, sudah saya intruksikan juga dan semua pemain bakal ikut," katanya kepada Liputan6.com. Jumat (20/10/2017).  

"Ini semua inisiatif pemain juga sebagai bentul bela sungkawa dan memberikan semangat kepada keluarga yang ditinggalkan," ujar Umuh menambahkan. 

Umuh menyampaikan bahwa insiden yang menimpa Choirul Huda merupakan duka sepak bola Tanah Air. Umuh juga berharap kejadian seperti ini tidak terjadi lagi ke depannya. 

Seperti diketahui, Choirul Huda meninggal dunia setelah terlibat benturan keras dengan rekan setimnya, Ramon Rodrigues pada pertandingan Persela melawan Semen Padang. 

Akibat kejadian itu, Choirul Huda mengalami cedera yang sangat parah di bagian rahang dan dada. Huda tutup usia pada umur 38. Meski sempat mendapat perawatan di RUD Soegiri, nyawa pemain yang telah membela Persela selama 18 tahun tidak tertolong.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini