Sukses

Iran Tumbangkan Irak

Juara bertahan Irak menuai hasil buruk di laga perdana penyisihan Grup B Piala Asia 2011. Adalah "musuh lawas" Iran yang memecundangi Singa Mesopotamia dengan skor tipis 2-1 (1-1).

Liputan6.com, Al Rayyan: Juara bertahan Irak menelan hasil buruk di laga perdana penyisihan Grup B Piala Asia 2011. Bertanding di Ahmed bin Ali Stadium, Al Rayyan, Selasa (11/1) malam waktu setempat, Singa Mesopotamia, julukan Irak, harus mengakui keunggulan seteru bebuyutannya Iran dengan skor tipis 1-2 (1-1). Dengan hasil ini, Team Melli, julukan Iran, untuk sementara memuncaki klasemen grup dengan perolehan tiga angka. Sebaliknya, Irak terbenam di dasar klasemen.

Partai emosional menyusul ketegangan dua negara di dekade 1980-an ini sebenarnya berlangsung menarik. Irak yang dipimpin kapten tim Younis Mahmoud mendominasi jalannya pertandingan di awal babak pertama. Hanya empat menit, gawang Iran yang dikawal Mehdi Rahmati sudah terancam. Mendapat sodoran dari Hawar Muhammad, tembakan Mahmoud tertahan di kaki Rahmati.

Memasuki menit ke-12, Irak unggul terlebih dahulu lewat gol Mahmoud. Gol ini bermula dari umpan silang yang disodorkan Mehdi Kareem yang menyusuri sektor kanan pertahanan Iran. Bola tendangan Kareem ditujukan ke tiang jauh dan membuat kiper Rahmati salah posisi. Bola berhasil ditanduk Emad Mohammed yang dengan cerdas mengarahkan bola ke tengah gawang yang telah kosong. Dengan mudah Mahmoud menceploskannya ke dalam gawang. 1-0 untuk Irak.

Tertinggal membuat Javad Nekounam dkk bangkit. Anak-anak asuhan pelatih lokal Afshin Ghotbi mulai berani melakukan tekanan ke sektor sayap dan sesekali melancarkan tendangan jarak jauh untuk menguji kesigapan kiper Irak Mohammed Kassid. Tiga menit sebelum turun minum tiba, upaya Iran membuahkan hasil. Gol ini tak lepas dari kesalahan barisan lini belakang Irak dalam menerapkan jebakan off-side. Mendapat umpan dari Andranik Teymourian, dengan dingin Gholam Reza Rezaei menaklukkan Kassid. Skor 1-1 bertahan sampai jeda.

Di babak kedua, Iran lebih mendominasi jalannya pertandingan. Meski demikian, Irak yang menempatkan lima pemain di sektor tengah juga mendapat kesempatan mencetak gol tambahan. Namun, kurang akuratnya penyelesaian akhir membuat peluang terbuang percuma. Enam menit menjelang waktu normal berakhir, Team Melli mendapat hadiah tendangan bebas di sisi kanan pertahanan Irak. Gelandang Iman Mobali melancarkan tendangan lambung ke arah gawang. Bola tak mampu disambar rekan Mobali maupun defender Singa Mesopotamia. Apesnya, kiper Kassid terbawa gerakan para pemain lainnya. Walhasil, Kassid gagal mengantisipasi datangnya laju bola yang jatuh dekat kaki kirinya. Skor 2-1 untuk Iran bertahan sampai bubaran.(MEG)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini