Sukses

City dan Real Madrid Rebutan Gelandang MU

Manchester City siap merekrut Juan Mata jika bintang asal Spanyol itu gagal menyepakati kesepakatan baru dengan MU.

Liputan6.com, Manchester - Manchester City siap memanfaatkan situasi gelandang Manchester United (MU), Juan Mata. Masa depan pemain asal Spanyol ini bersama MU sejauh ini masih belum pasti.

Juan Mata sejauh ini masih tetap menjadi pemain sentral di Old Trafford. Meski, penampilannya bersama MU dalam beberapa bulan terakhir mulai menurun.

Juan Mata direkrut dari Chelsea pada Januari 2014 lalu. Mata kemudian sukses membantu MU memenangi Piala FA, Piala Liga, dan Liga Europa.

Namun, Mata menghadapi masa depan yang tidak pasti di MU saat ini. Masa kontrak pemain berusia 28 tahun itu akan berakhir pada akhir musim 2017/2018.

Dan, sejauh ini, MU belum memberi juga perpanjangan kontrak. Karena itu, Mata bisa melakukan negoisasi dengan klub yang bermarkas di Stadion Etihad itu, pada masa depan.

Selain City, klub Spanyol Valencia juga tertarik untuk mendatangkan Mata. Namun, keuangan City memungkinkan mereka lebih berpeluang mengamankan tanda tangan pemain MU itu.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Diincar Real Madrid

Kabar lain menyebutkan Real Madrid juga bisa membuat langkah mengejutkan bagi Juan Mata. Mereka bisa membawa kembali bintang MU kembali ke Bernabeu, menurut Express.

Gelandang asal Spanyol ini memulai kariernya dengan Los Blancos. Namun, gagal lolos dari Castilla sebelum bergabung dengan Valencia.

Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane berpeluang bisa menambah kekuatan baru ke dalam skuatnya. Terlebih, kontrak Mata akan berakhir musim panas mendatang.

3 dari 3 halaman

Tawaran Fantastis

Spekulasi masa depan Mata di MU memang menjadi sorotan selama beberapa pekan terakhir. Mata dikabarkan akan memilih untuk hengkang dari Old Trafford jika The Red Devils menggaet Mesut Ozil pada bursa transfer musim panas tahun depan.

MU menggelontorkan 44 juta euro atau Rp 705,88 miliar untuk merekrut Juan Mata dari Chelsea pada Januari 2014. Hingga kini, sang pemain telah mengemas 37 gol dan 26 assist di berbagai kompetisi.

Namun, sejauh ini Mata masih membuktikan kesetiaannya bersama MU. Ia dikabarkan menolak tawaran fantastis dari klub Tiongkok demi bertahan di Old Trafford.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Juan Mata adalah pemain sepak bola Profesional asal Spanyol yang sekarang membela Manchester United
    Juan Mata adalah pemain sepak bola Profesional asal Spanyol yang sekarang membela Manchester United

    Juan Mata

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Manchester City sukses mengganggu dominasi Manchester United dalam beberapa musim belakangan karena akusisi yang dilakukan oleh Sheikh Manso
    Manchester City menjadi salah satu klub elite Liga Inggris dalam 1 dekade terakhir

    Manchester City

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Rea Madrid