Sukses

Latihan Perdana Timnas Indonesia U-23 Digelar Tertutup

Jelang duel kontra Suriah, Timnas Indonesia U-19 menjalani latihan tertutup pada Selasa (14/11/2017) sore.

Jakarta - Timnas Indonesia U-23 mengawali pemusatan latihan jelang laga uji coba dengan sesi latihan tertutup di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Selasa (14/11/2017) sore. Yang aneh, sesi latihan tertutup bukan permintaan Luis Milla.

Tim Garuda Muda memulai latihan pukul 17.00 WIB. Namun, pihak keamanan stadion meminta tak satu pun media berada di dalam stadion dengan alasan latihan tertutup.

Baca Juga

  • 3 Pemain Timnas U-19 Diharap Tak Minder Gabung Skuat Luis Milla
  • 4 Gol Indah Kelas Dunia pada Pekan Pamungkas Liga 1 2017
  • 50 Persen Pemain PSM Bakal Digusur Usai Gagal Juara Liga 1

Dua anggota keamanan stadion meminta awak media untuk menunggu di lobi stadion. Ketika dikonfirmasi kepada asisten pelatih Eduardo Perez saat masuk ke lapangan, pelatih asal Spanyol itu berpikir latihan akan bersifat terbuka.

"Saya pikir latihan akan terbuka," ujarnya singkat.

Namun, ketika asisten pelatih yang lain, Bima Sakti, masuk ke lapangan, ia mengakui sesi latihan tertutup. Hanya saja Bima Sakti menegaskan bahwa latihan tertutup bukan permintaan dari Luis Milla.

"Iya latihan tertutup, tapi ini kebijakan dari panitia atau pengelola di sini. Ini bukan permintaan dari pelatih Luis Milla," ujar Bima Sakti kepada para wartawan.

Namun, ketika dikonfirmasi kepada pengelola Stadion Wibawa Mukti, pihak pengelola justru menuding sesi latihan tertutup adalah instruksi dari PSSI. Pihak pengelola mengaku tak akan memberikan pengawalan dan pengamanan ketat jika tak ada instruksi.

"Ini adalah permintaan PSSI, kami ini hanya menjalankan instruksi karena kami hanya ketempatan mereka di sini," ujar Kepala Pengelola Stadion Wibawa Mukti, Asan Asari.

Timnas Indonesia U-23 menjalani latihan dengan 24 pemain. Dari 33 pemain yang dipanggil Luis Milla, delapan pemain senior baru akan bergabung pada 17 November 2017. Dari 25 pemain U-23 yang harusnya hadir, hanya Yabes Roni yang belum tampak.

"Yabes Roni belum bisa bergabung karena ada saudaranya yang meninggal dunia," ujar Bima Sakti sebelum memulai sesi latihan Timnas Indonesia U-23.

Tim Merah-Putih yang dipersiapkan buat Asian Games 2018 bakal menjalani duel uji coba kontra Suriah U-23 pada  Kamis, (16/11/2017).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.