Sukses

RD Sudah Tak Sabar Latih Sriwijaya FC

Liputan6.com, Palembang - Setelah resmi ditunjuk manajemen klub Sriwijaya FC sebagai pelatih kepala yang baru, Rahmad Darmawan kini sudah menyiapkan kerangka tim untuk mengarungi kompetisi Liga 1 Indonesia musim depan. Dia mengaku sudah tak sabar untuk memulai latihan.

Bahkan mantan pelatih Terengganu FA (T-Team) di Liga Malaysia itu sudah menyusun jadwal untuk menggelar latihan perdana bersama Laskar Wong Kito. Seperti tidak sabar lagi melatih, pelatih yang akrab disapa RD ini akan mulai menggelar latihan perdana Sriwijaya FC pada 4 Desember mendatang di Stadion Madya Bumi Sriwijaya.

"Kita akan mulai latihan 4 Desember nanti. Lengkap atau tidak lengkap akan kita jalani dulu, saya sudah menghubungi beberapa pemain untuk bergabung latihan nanti," katanya kepada wartawan usai tanda tangan kontrak di Griya Agung, Palembang (24/11/2017).

Dia mengatakan sedikitnya 50 sampai 60 persen dirinya masih memakai pemain lama. Kendati demikian dirinya tidak menampik akan ada pemain baru yang datang sebelum latihan perdana dimulai.

"Pemain lama, ya ada yang dipertahankan begitu juga dengan pemain baru mungkin ada yang segera gabung, saya belum mau bicara siapa pemain itu karena masih dalam tahap negoisasi. Meski belum begitu lengkap, tapi kita harus mulai latihan," katanya.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Bawa Asisten Pelatih

RD juga dikabarkan sudah menunjuk beberapa asisten pelatih yang akan membantu tugasnya dalam membentuk tim nanti. Bahkan dirinya turut membawa mantan asistennya sewaktu menukangi T-Team di Liga Malaysia. Nama Rasimin, dan Kurnia Sandy yang akan diplot sebagai pelatih kiper dipastikan akan membantu mensukseskan kinerja sang juru taktik.

Selain itu Francis Wawengkang yang sebelumnya menukangi Sriwijaya FC U19 juga ambil bagian dalam jajaran pelatih. Sementara Heri Susilo jadi satu-satunya asisten yang dipertahankan untuk musim depan.

"Asisten juga sudah siap dan segera bergabung dalam waktu dekat ini," katanya singkat.

3 dari 3 halaman

Harapan Besar

Masyarakat Sumatera Selatan tentunya punya ekspektasi besar dengan klub kesayangannya. Bahkan target juara di kompetisi mendatang sudah dibebankan kepada sang pelatih.

"Target kita tentu mengembalikan nama besar Sriwijaya FC dan kami berharap hal itu bisa tercapai dimusim depan," ujar Presiden Klub Sriwijaya FC Dodi Reza Alex.

Putra sulung orang nomor satu di Sumsel inipun mengajak seluruh masyarakat pecinta Sriwijaya FC untuk mendukung dan mendo'akan Laskar Wong Kito agar bisa merebut kembali juara Liga yang sudah lama singgah di klub lain.

"Dalam sepakbola naik dan turun performa tim itu hal yang biasa. Tapi kita harus tetap menunjukan dukungan terhadap tim. Bukan saat menang saja tapi juga saat tim terpuruk dan kalah mereka sangat membutuhkan dukunban dan do'a semua fans dan masyarakat. Boleh mengkritik tapi jangan menghujat," katanya. (Indra Pratesta)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.