Sukses

PMRI Komentari Kekalahan Telak Real Madrid dari Barcelona

Presiden PRMI mengomentari kekalahan telak dari Barcelona di ajang La Liga.

Jakarta - Real Madrid kalah telak tiga gol tanpa balas dari Barcelona pada laga pekan ke-17 La Liga 2017-2018 di Santiago Bernabeu, Sabtu (23/12/2017). Hasil tersebut membuat Los Blancos turun ke posisi keempat klasemen sementara La Liga dengan koleksi 31 poin.

Alhasil, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan tertinggal 14 poin dari Barcelona yang berada di puncak klasemen sementara. Meski begitu, Los Blancos masih punya satu tabungan laga.

Kekalahan Real Madrid disebabkan gol-gol dari Luis Suarez (54'), eksekusi penalti Lionel Messi (64'), dan Aleix Vidal (90'). Selain itu, Les Merengues kalah jumlah pemain setelah Dani Carvajal menerima kartu merah pada menit ke-63.

Setelah pertandingan usai, Bola.com menemui Presiden Pena Real Madrid de Indonesia (PRMI), Chandra Bayu, atau yang biasa dipanggil Chandra di lokasi nobar El Clasico di Summarecon Mall Serpong.

Kepada Bola.com, Chandra berbincang tentang musim terburuk Cristiano Ronaldo. Selain itu, dia juga mengungkapkan prediksi di bursa transfer hingga lawan terberat di Liga Champions.

Berikut ini petukan wawancara Bola.com dengan pendukung Real Madrid tersebut:

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Wawancara Presiden PRMI

Apakah hasil 0-3 pantas untuk diterima oleh Real Madrid?

Sebenarnya tidak, kami kurang beruntung karena Carvajal menerima kartu merah. Dengan 10 pemain pun, Real Madrid masih bisa merepotkan Barcelona. Seharusnya Carvajal tidak perlu mendapatkan kartu merah itu, biarkan saja menjadi gol.

Saat ini Real Madrid tertinggal 14 poin, apakah masih ada rasa optimistis dapat mengejar Barcelona?

Menurut saya, tidak ada yang tidak mungkin dalam perburuan gelar. Semoga saja jalan Barcelona tidak terlalu mulus pada 2018 nanti. Karena Real Madrid punya komposisi pemain yang cukup lengkap.

Lini yang perlu diperbaiki pada bursa transfer Januari 2018?

Menurut saya, Real Madrid butuh penyegaran di lini belakang dan depan. Terutama lini belakang butuh penyegaran agar penyerang bisa percaya diri menyerang. Namun, sepertinya Real Madrid tidak akan mendatangkan penyerang baru pada Januari, meski saya berharap Neymar datang.

Efek kehilangan Alvaro Morata?

Seandainya masih ada Morata, Zidane punya alternatif Benzema di bangku cadangan. Namun, Morata tidak bersabar dan meminta dijual, sehingga bisa memengaruhi ruang ganti tim. Memang betul, keberadaan Morata di bangku cadangan bisa membantu tim.

Sebenarnya, Zidane bisa menggunakan jasa Isco atau Marco Asensio. Saya heran kenapa Zidane jarang memainkan Asensio akhir-akhir ini. Menurut saya, keputusan melepas Morata juga tidak tepat karena dia tajam di Chelsea, sedangkan Real Madrid tumpul.

Peluang menghadapi PSG?

Saya tidak khawatir dengan peluang Real Madrid di Liga Champions karena punya sejarah panjang. Real Madrid adalah klub tersukses dengan 12 gelar, unggul jauh dari tim di bawahnya AC Milan yang memenangi tujuh trofi. Real Madrid adalah tim terbaik di Eropa, meski di La Liga inkonsisten.

Tim yang berpeluang menyulitkan Real Madrid di Liga Champions?

Menurut saya, yang dapat menjadi lawan terberat Real Madrid adalah Juventus dan Barcelona karena keduanya punya gaya bermain yang sulit untuk ditebak.

Meski musim lalu kami membantai Juventus di final, tetapi jika bertemu lagi mereka akan mempelajari permainan Real Madrid. Apalagi mereka punya pelatih seperti Allegri yang selalu belajar dari kesalahan, terbukti mereka berhasil dua kali melaju ke final Liga Champions dengan materi pemain pas-pasan.

Musim terburuk Cristiano Ronaldo di Real Madrid?

Saya setuju jika ini adalah musim terburuk Ronaldo di Real Madrid, tetapi hal itu karena dia mengawali musim dengan kurang baik. Ronaldo sempat menerima hukuman lima kali larangan bertanding, hal itu memengaruhi mentalnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.