Sukses

Inter Milan Gigit Jari soal Pastore?

Javier Pastore akhirnya buka suara soal rumor yang mengatakan ia bakal hengkang dari PSG ke Inter Milan.

Liputan6.com, Milan - Javier Pastore akhirnya buka suara soal rumor yang mengatakan ia bakal hengkang dari PSG ke Inter Milan. Gelandang asal Argentina ini membantah rumor tersebut.

"Bohong kalau ada yang mengatakan saya telah mengucapkan selamat tinggal pada rekan setim saya," ujar Pastore seperti dilansir Football Italia.

Pastore kabarnya bakal hengkang dari PSG setelah jarang bermain di musim ini. Pastore baru bermain 13 kali dan mencetak empat gol di musim ini.

Di lini tengah, Pastore kalah bersaing dengan Adien Rabiot, Marco Verratti, dan Julian Draxler. Padahal, sampai pada musim 2014/15, Pastore masih menjadi pilihan utama.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tetap Tenang

Javier Pastore (AP/David Vincent)

Pastore mengaku tenang menghadapi masa depannya di PSG. Gelandang berusai 28 tahun ini juga mengaku masih senang merumput buat Le Parisien.

"Saya masih punya satu setengah tahun kontrak, dan saya sangat tenang. Saya ingin lebih banyak bermain, itu benar. Pelatih membuat keputusan dan saya harus memastikan untuk lebih baik agar bisa bermain," ujar Pastore.

3 dari 3 halaman

Inter Milan Kecewa

Tanggapan Pastore di atas bisa jadi membuat Inter Milan kecewa. Pasalnya, Inter Milan disebut berhasrat mendatangkan Pastore di bursa transfer Januari ini.

Kabar ketertarikan Inter pada Pastore justru datang dari agen Pastore sendiri, Marcelo Simonian.

"Merekrut Pastore akan menjadi kesempatan historis bagi Nerazzuri untuk kembali ke kejayaan yang pernah mereka rengkuh di masa lalu. Kita lihat saja apakah bos Tiongkok mereka bisa mencapai kesepakatan,” ujar Simonian.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.