Sukses

Top 10 Berita Bola: Pesan Guardiola Bikin Takut Lawan

Manchester City tampaknya berpeluang besar merebut gelar Liga Inggris musim ini

Liputan6.com, Jakarta Manchester City berlum pernah terkalahkan di liga musim ini. Ia menyapu bersih semua laga, kecuali satu pertandingan mereka yang berakhir seri.

City tampaknya berpeluang besar merebut gelar Liga Inggris musim ini. Meski begitu, manajer Manchester City Pep Guardiola menegaskan bahwa dirinya harus tetap mewaspadai tim lain.

Guardiola pun mengaku sudah siap menghadapi jika kekalahan akhirnya datang. "Namun, kami akan berjuang untuk terus menjadi tak terkalahkan," katanya.

Kejayaan Manchester City menjadi fokus perhatian pembaca kanal bola Liputan6.com pada Selasa petang (26/12/2017) WIB. Selain berita tersebut, apa saja artikel populer lainnya? Berikut daftar top 10.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Bikin Ngeri

1. Tak Terkalahkan, Pesan Pelatih City Bikin Ngeri Lawan

Manchester City melanjutkan rekor kemenangan beruntun mereka di Liga Inggris usai mengalahkan Bournemouth 4-0 pada pekan ke-19 Liga Inggris, Sabtu (23/12/2017). Dengan kemenangan ini City kokoh dipuncak klasemen dengan 55 poin dan berhasil mencatatkan 19 kali tanpa kekalahan di Liga Inggris.

Dengan prestasi ini Manchester City tampaknya sulit terbendung untuk merebut gelar Liga Inggris musim ini. Meski begitu Guardiola mengakui bahwa ia merasa tetap mewaspadai manajer saingannya seperti Jose Mourinho dan Antonio Conte.

Guardiola mengatakan kompetisi belum berakhir. "Ini tidak berakhir karena satu imbang atau kehilangan bisa mengubah keadaan dan kita masih belum jalan setengah jalan," tuturnya. Baca selengkapmya di sini.

2. Jika Gagal Gabung Persebaya, Ini Pilihan Andik Vermansah

Andik Vermansah memastikan tak akan gabung klub lokal lainnya jika pada akhirnya gagal ke Persebaya. Hingga saat ini, kepastian bergabungnya ke Persebaya Andik masih buram.

Agen Andik Vermansah, Mulyawan "Muly" Munial juga mempunyai antisipasi jika pemainnya itu tak jadi dengan Persebaya. Andik bakal kembali bermain di klub luar negeri. Baca selengkapmya di sini.

3 dari 3 halaman

Laga Timnas Indonesia

3. Timnas Indonesia Vs Islandia di GBK, PSSI Ingatkan Suporter

Peluang PSSI untuk menggelar laga Timnas Indonesia melawan Islandia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, semakin terbuka. Kementerian PUPR dan PPKGBK sebagai pengelola GBK sudah memberikan lampu hijau.

Rencananya, laga Timnas Indonesia kontra Islandia akan dihelat pada 14 Januari 2018. Sebelumnya, Islandia akan terlebih dulu berlaga melawan Indonesia Selection di Stadion Maguwoharjo, Sleman, 11 Januari 2018. Baca selengkapmya di sini

4. El Clasico: Hajar Wajah Ronaldo, Messi Tidak Enak Hati

5. Jatuh Miskin, Eks Arsenal Hampir Bunuh Diri

6. Latihan di Yogyakarta, Pemain Persib Bikin Kesalahan

7. Bikin Perjanjian Rahasia, Neymar Kian Dekat Gabung Real Madrid

8. Mourinho Ungkap Rencana MU di Bursa Transfer Januari Nanti

9. Pembalap MotoGP Antisipasi Kursi Kosong Repsol Honda pada 2019

10. Modric Dianggap Pemain Terbaik Kroasia Sepanjang Masa

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.