Sukses

AC Milan Pinjamkan Talenta Muda ke Crotone

Niccolo Zanellato baru membela AC Milan dua kali.

Liputan6.com, Milan - Petinggi AC Milan membuktikan ucapan saat menyatakan tidak akan merekrut pemain pada bursa transfer Januari. Jangankan membeli, I Rossoneri juga tidak meminjam.

Sebaliknya, AC Milan terus sibuk melakukan cuci gudang skuat. Para pemain yang dianggap tidak diperlukan ditaruh di daftar keluar.

Pemain terakhir yang akan dilepas adalah Niccolo Zanellato. Gelandang berusia 19 tahun itu akan dipinjamkan ke Crotone untuk jangka enam bulan. Ada pula opsi transfer permanen, meski tidak diketahui berapa nilainya.

Negosiasi transfer Zanellato terbilang singkat. Dilansir Calciomercato, petinggi kedua klub hanya butuh waktu satu jam untuk mencapai kata sepakat ketika bertemu di Milanello Kamis (25/1/2018). Crotone kini tinggal berbicara pada agen Zanellato, Beppe Riso, yang sebelumnya juga sudah memberi lampu hijau.

Zanellato merupakan produk akademi AC Milan. Ia mulai menembus tim senior sejak awal musim ini.

Namun, ia jarang mendapat waktu bermain. Sejauh ini ia baru dua kali diturunkan, seluruhnya pada Liga Europa.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Posisi Gustavo Gomez

Gustavo Gomez. (AFP/Nicholas Kamm)

Selain Zanellato, AC Milan sebelumnya juga terang-terangan akan menjual bek cadangan Gustavo Gomez. Sosok asal Paraguay itu sudah lama diingingkan Boca Juniors.

Namun, I Rossoneri enggan menyerahkannya ke klub Argentina itu karena tawaran yang diajukan tidak sesuai keinginan. Boca ingin meminjam Gomez, sementara AC Milan ingin menjual secara permanen.

 

3 dari 3 halaman

Gomez Mengecam

Sikap AC Milan mendapat kecaman dari agen Gomez, Augusto Paraja, yang menyebut, petinggi klub tidak bermoral. Ungkapan tersebut menunjukkan rasa frustasi Paraja karena jendela transfer di Argentina segera ditutup.

Namun, peminat Gomez bukan cuma Boca Juniors. Belakangan, Celta Vigo dikabarkan juga memburunya. Mengetahui kabar ini, AC Milan menunggu penawaran dari klub Spanyol itu. Jika lebih baik dari Boca Juniors, I Rossoneri kemungkinan besar akan melepas pemain 25 tahun itu ke Celta. (Abul Muamar)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • AC Milan adalah salah satu klub tersukses di Serie A Italia dengan raihan 18 trofi
    Associazione Calcio Milan adalah klub sepak bola Italia yang berbasis di Milan, Lombardia. AC Milan bermain di Serie A.

    AC Milan

  • Serie A adalah sebuah divisi tertinggi liga sepak bola di Italia
    Serie A adalah sebuah divisi tertinggi liga sepak bola di Italia

    Serie A