Sukses

Indonesia Masters: Greysia / Apriyani Tembus Babak 4 Besar

Greysia / Apriyani mengalahkan ganda Korea, Chae Yoo-jung/Hye Rim-kim, di babak perempat final.

Jakarta - Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, melenggang semifinal Indonesia Masters 2018 berkat kemenangan dua gim langsung 21-16, 21-15, atas ganda Korea, Chae Yoo-jung/Hye Rin-kim, di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (26/1/2018).

Greysia/Apriyani lebih diunggulkan pada pertandingan ini. Selain menempati unggulan kedelapan, ganda yang baru berpasangan sejak pertengahan 2017 tersebut juga mendapat dukungan penuh dari penonton di Istora.

Kepercayaan diri Greysia/Apriyani juga masih tinggi karena di penghujung tahun lalu mampu menjuarai Prancis Terbuka Super Series dan menjadi runner-up pada Hong Kong Terbuka Super Series.

Terbukti, Greysia/Apriyani mampu tampil dominan sejak awal gim pertama. Berkat penampilan agresif, mereka terus memimpin perolehan poin, hingga mengemas skor 11-8 saat interval.

Chae/Kim sempat menyamakan skor pada kedudukan 12-12. Namun, Greysia/Apriyani sama sekali tak lengah. Mereka kembali mempertajam serangan hingga menyudahi gim pertama dengan skor 21-16.

Pada gim kedua, pertandingan berjalan lebih ketat. Greysia/Apriyani masih tampil dominan, tapi ganda Korea juga sesekali merepotkan mereka.

Saat unggul 15-10, Greysia/Apriyani sempat lengah. Alhasil, ganda Korea mampu memangkas margin menjadi 14-15. Namun, Greysia/Apriyani kembali bangkit hingga menyudahi laga dengan skor 21-15.

Di semifinal, Greysia Polii/Apriyani Rahayu berpeluang bertemu sesama pemain Indonesia, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta. Syaratnya, Della/Rizki harus bisa menyingkirkan unggulan kelima asal Korea, Lee So-hee/Shin Seung-chan, di babak perempat final.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.