Sukses

Antonio Conte Sindir Manajemen Chelsea

Antonio Conte merasa manajemen Chelsea kurang memberinya kepercayaan.

London - Antonio Conte mulai gerah akan situasinya di Chelsea. Ini terkait masa depannya yang hingga kini masih belum jelas.

Conte terus diberitakan akan dipecat oleh manajemen The Blues. Kondisi ini tentu saja cukup mengganggu mantan pelatih Juventus itu.

Di sisi lain, Chelsea terus dikaitkan dengan Luis Enrique setelah harus kurang memuaskan yang ditorehkan Antonio Conte. Sadar posisinya terancam, Conte mengatakan hal yang semestinya didapat seorang manajer ketika dipercaya menangani sebuah klub.

"Menurut pendapat saya, sebuah klub bekerja sama dengan seorang manajer bukan berdasarkan apa yang sudah ditunjukkan dalam satu musim, tetapi karena klub tersebut percaya kepada sang manajer," ungkap Conte.

Conte juga menyebut dirinya kurang mendapat dukungan dari manajemen Chelsea. "Kemudian, klub tersebut akan membuat sesuatu dengan sang manajer. Tidak berarti klub harus memenangi segalanya, terutama di Inggris, karena hal tersebut tidak mudah," dia menambahkan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tak Semestinya

Bahkan, kata Conte, saat timnya menang, dia juga tak mendapt perlakuan semestinya. "Bisa saja klub tersebut selalu menang, tetapi manajemen masih tidak puas dengan kinerja sang manajer," ujarnya.

Dia menambahkan, "Klub bisa saja mengambil langkah cerdas atau langkah bodoh dalam memutuskan nasib manajer. Namun yang jelas, buat saya yang terpenting adalah masalah kepercayaan. Akan menjadi hal yang bodoh jika klub tidak percaya dengan manajer mereka."

 

3 dari 3 halaman

Gelar Liga

Pada musim perdananya sebagai manajer Chelsea, Conte mempersembahkan gelar Premier League. Namun, catatan tersebut tercoreng karena hubungan yang kurang harmonis dengan manajemen Chelsea.

Conte telah menolak tawaran pekerjaan untuk menangani timnas Italia agar bisa meneruskan kiprahnya bersama Chelsea pada musim mendatang.

Sumber: www.Bola.com

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.