Sukses

Maverick Vinales Pede Hadapi MotoGP 2018

Maverick Vinales merasa yakin bisa tampil impresif pada balapan MotoGP 2018.

Buriram - Pebalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, merasa bisa tampil impresif pada balapan MotoGP 2018 dengan modal yang dia miliki saat ini.

Baca Juga

  • Vinales dan Bos Yamaha Terkejut Ketika Pertama Kali Sambangi Sirkuit Buriram
  • Bos Yamaha Buat Pernyataan Mengejutkan soal Rossi dan Vinales
  • Maverick Vinales Bakar Semangat Armada Yamaha Racing Indonesia

Vinales diyakini menjadi kandidat juara pada MotoGP 2018. Hal ini didasari performa sang pebalap pada musim lalu. Dia menempati posisi ketiga pada klasemen akhir saat melakoni debutnya bersama Yamaha.

"Saya harus mencoba untuk menjadi lebih kuat. Maksud saya kami harus konsisten sepanjang musim dan kami akan mencoba melakukannya," sebut Vinales dalam dalam Yamaha Motorsport Global Media Conference di Sirkuit Buriram, Thailand, Kamis (15/2/2018).

"Saya pikir kami memiliki motor yang bagus, tim yang bagus. Kami akan melakukan banyak pekerjaan pada tes kali ini dan mengembangkan motor kami."

"Pada saat balapan, jika kami tampil kuat, kami bisa memenanginya, dan kami akan mencoba mengejar target itu," tambahnya.

Mantan pebalap Suzuki itu juga mengomentari penambahan jumlah balapan pada MotoGP 2018. Menurutnya, penambahan ini justru akan membuat persaingan juara akan menjadi lebih seru.

"Sama saja seperti ketika kami menjalani 18 balapan. Ini tidak terlalu buruk. Bagaimana pun, ini membuat kejuaraan semakin panjang dan lebih kompetitif," kata Maverick Vinales.

Sumber: www.bola.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini