Sukses

Tersingkir di Liga Champions, Manajer MU Serang Balik Pengkritik

Manajer MU membandingkan rekor terakhir Sevilla di Eropa dengan klubnya sendiri

Liputan6.com, Jakarta Manchester United (MU) harus tersingkir di ajang Liga Champions. MU di luar dugaan takluk 1-2 dari Sevilla pada laga leg kedua 16 besar Liga Champions 2017-2018 di Old Trafford.

Hasil negatif ini membuat The Red Devils tersingkir dari persaingan meraih gelar turnamen paling elite di Eropa tersebut karena kalah agregat 1-2.

Manajer MU, Jose Mourinho, mengaku tidak merasa malu terlempar dari Liga Champions. Bahkan, ia menambahkan bahwa beberapa pemain asuhan Vincenzo Montella akan masuk ke timnya sendiri.

Mourinho, dalam sebuah konferensi pers, mengklaim bahwa MU memang kurang sukses dalam beberapa tahun terakhir. Menurut Mourinho, tugasnya menjadi sulit karena warisan sepak bola.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Balas Kritikan

MU lantas menjadi bahan kritikan karena taktiknya melawan Sevilla. Namun, Mourinho membalas kritikan itu dan membandingkan rekor Sevilla di kompetisi Eropa dengan MU.

"Kami pergi ke sisi yang lebih sukses dari Manchester United dalam tujuh tahun terakhir di Eropa," katanya. "Kami pergi ke sisi yang memiliki tradisi besar dalam kompetisi knockout."

3 dari 3 halaman

Tidak Pelit

Sebelumnya, Mourinho menilai, tim asuhannya itu punya peluang memenangkan trofi Lgia Champions di masa depan. Namun, pria Portugal itu menyebut, asal MU tidak pelit untuk berinvestasi kepada timnya.

Sebagai salah satu klub top Eropa, MU sudah cukup lama tak berprestasi di Liga Champions. Mereka terakhir kali mengangkat trofi itu pada 2008 dan terakhir bermain di final 2011.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.
    Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.

    Jose Mourinho

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU