Sukses

Scholes Turun Gunung!

Sensasional. Manchester United memberi konfirmasi playmaker Paul Scholes yang sebelumnya gantung sepatu di akhir musim lalu bakal kembali bermain bersama skuad Sir Alex Ferguson sampai akhir musim.

Liputan6.com, Manchester: Sensasional. Menjelang derby Manchester menghadapi Manchester City di putaran ketiga FA Cup yang akan berlangsung di Etihad Stadium, Minggu (8/1) siang waktu setempat, Manchester United memberi konfirmasi kembalinya playmaker veteran Paul Scholes ke dalam skuad asuhan Sir Alex Ferguson sampai akhir musim.

Seperti diketahui, seusai berhasil mengantarkan Setan Merah meraih gelar premiership untuk ke-19 kalinya di musim lalu, Scholes secara resmi menyatakan pengunduran dirinya dari lapangan hijau pada 31 Mei 2011. Guna menghormati pengabdian 20 tahun yang dilakukan Scholes, MU menggelar laga testimonial melawan New York Cosmos di Old Trafford, 5 Agustus 2011.

Namun, keputusan tersebut terpaksa dijilat Scholes yang tak mau melihat tim kesayangannya terus terperosok di kancah lokal. Menindaklanjuti permintaan Ferguson yang tengah dilanda krisis pemain terutama di sektor lapangan tengah, Scholes setuju untuk kembali mengenakan kostum Setan Merah sampai akhir musim.

“Fantastis Paul (Scholes) membuat keputusan itu. Selalu sedih melihat pemain yang mempunyai kualitas luar biasa mengakhiri kariernya, terutama ketika mereka melakukannya terlalu dini. Namun, sejauh ini, meskipun telah pensiun, ia tetap menjaga kondisi fisiknya. Karenanya, saya kira ia mampu bermain sampai akhir musim ini. Sangat menyenangkan melihat ia kembali bermain,” tutur Ferguson riang.

“Saya gembira ketika manajer (Ferguson) menilai saya masih mempunyai kontribusi bagi tim. Karenanya, saya tak sabar untuk kembali bergabung bersama skuad dan berharap dapat membawa kesuksesan bagi klub besar ini,” aku Scholes.(MEG/Mirror)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.