Sukses

Derby London Berakhir Imbang

Tak ada pemenang dalam Derby London antara Arsenal dan Chelsea yang berlangsung di Emirates Stadium. Skor 0-0. Artinya, peluang The Blues menembus zona Champions kian menipis.

Liputan6.com, London: Tak ada pemenang dalam Derby London antara Arsenal dan Chelsea dalam lanjutan kompetisi Liga Premier di pekan ke-35 yang berlangsung di Emirates Stadium, Sabtu (21/4) siang waktu setempat. Sampai peluit akhir dibunyikan wasit Mike Dean, skor tetap sama kuat 0-0. Dengan demikian, peluang The Blues menembus zona Champions kian menipis, mengumpulkan 58 poin hasil dari 34 partai, tertinggal satu angka dari Tottenham Hotspur yang baru menyelesaikan 33 pertandingan.

Perjudian yang dilakukan caretaker Chelsea Roberto Di Matteo membuahkan hasil. Selama 90 menit Chelsea tampil solid, utamanya di lini pertahanan, mirip dengan yang ditampilkan saat menjamu Barcelona.  Faktor lain yang membuat Chelsea mampu menoreh clean-sheet adalah kegemilangan kiper Petr Cech dan dewi fortuna yang menjauhi Arsenal.

Arsenal yang lebih dominan menguasai bola mendapat peluang pertama melalui kapten Robin van Persie di menit ke-13. Sayang, menerima umpan matang dari Theo Walcott, sambaran Van Persie hanya membentur tiang gawang. Memasuki pertengahan, Chelsea mulai panas. Di menit ke-24, Gary Cahill mendapat peluang dalam kotak penalti The Gunners. Sayang, tendangannya melambung. Dua menit kemudian, giliran Daniel Sturridge.

Di lima menit terakhir, laga menjadi seru. Arsenal kembali menggebrak. Dalam posisi bebas, sundulan Laurent Koscielny meneruskan umpan lambung Van Persie hanya membentur mistar. Semenit kemudian, giliran sundulan John Terry meneruskan tendangan penjuru Florent Malouda yang melambung. Tak lama kemudian, kiper Cech melakukan penyelamatan gemilang dengan memblok tendangan Van Persie yang berdiri bebas setelah menerima umpan akurat dari Alex Song.

Di babak kedua, jalannya pertandingan tak berubah banyak. Pergantian pemain di 20 menit terakhir dari kedua tim cukup berperan dalam mengubah irama permainan. Laga kian menarik di 10 menit terakhir seiring dengan tekad kedua tim mencetak gol kemenangan.

Arsenal pantas mengutuk dewi fortuna menyusul terbuangnya dua peluang emas yang didapat Van Persie di menit ke-82 dan ke-86. Pertama, Lolos dari jebakan of-side memanfaatkan kesalahan John Terry saat mengantisipasi umpan panjang Song, tendangan Van Persie melenceng dari gawang. Empat menit kemudian, Van Persie terlalu lama mengolah bola sehingga tembakannya kembali dapat diblok Cech. Skor 0-0.

Susunan Pemain:
Arsenal: Szczesny; Sagna, Vermaelen, Koscielny, Gibbs; Song, Ramsey; Walcott (Gervinho), Rosicky (KK, Abou Diaby, KK), Oxlade-Chamberlain (Andre Santos); Van Persie (KK).
Chelsea: Cech; Bosingwa (KK), Cahill (KK), Terry, Bertrand (Cole, KK)); Essien, Romeu (Obi Mikel), Malouda (KK); Sturridge, Torres, Kalou (Juan Mata).
Wasit: Mike Dean
(MEG)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.