Sukses

Timnas Indonesia Mulai Latihan

Jelang Turnamen Java Cup, Timnas Indonesia memulai latihan di kawasan Senayan, Jakarta. Timnas Merah Putih akan diisi oleh pemain U22, U23, dan beberapa pemain senior dari ISL untuk menghadapi klub asal Inggris, Everton.

Liputan6.com, Jakarta: Timnas Indonesia yang akan berlaga di turnamen Java Cup memulai latihan perdana di kawasan Senayan, Jakarta, Senin (23/7). Latihan hanya diikuti 10 pemain dari Timnas U22 yang baru saja berlaja di Kualifikasi Piala Asia di Pekanbaru, Riau. Agung Supriyanto, Rasyid Assyahid Bakri, dan Kurniawan tampak dalam latihan tersebut. 

Menurut Aji Santoso, Pelatih Timnas U22 Plus Indonesia, rencananya Timnas Indonesia juga akan diperkuat pemain dari Timnas U23 dan Timnas Senior dari ISL. Ini agar serangan lini depan dan pertahanan semakin kuat. 

Turnamen Java Cup akan diselenggarakan pada 26 hingga 29 Juli mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Turnamen ini diikuti klub asal Inggris, Everton, Timnas U23 Malaysia, dan Timnas Indonesia. Sementara klub asal Turki, Galatasaray, batal ikut serta.(BOG)
 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini