Sukses

Atribut Timnas Indonesia Banyak Diburu Pembeli

Selama berlangsungnya babak penyisihan Grup B Piala AFF Suzuki 2012 di Kuala Lumpur, Malaysia, pernik-pernik timnas marak dijual di sekitar Stadion Bukit Jalil. Yang menarik, meski bukan tim tuan rumah, ternyata aksesoris timnas Indonesia yang paling banyak diburu pembeli.

Memasuki kawasan Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, banyak terlihat deretan pedagang berbagai atribut sepakbola peserta Pial AFF Suzuki 2012. Selain kaus timnas, para pedagang juga menawarkan berbargai atribut lainnya, seperti topi dan syal.

Menariknya, dari semua atribut yang dijual, atribut timnas Indonesia cukup mendominasi. Dari segi penjualan, atribut timnas Indonesia paling banyak yang terjual. Padahal, Indonesia bukanlah tim tuan rumah.

Banyaknya atribut timnas Indonesia yang terjual tidak terlepas dari banyaknya suporter Indonesia hadir ke Stadion Bukit Jalil. Baik yang selama ini tinggal di Malaysia maupun datang dari Tanah Air. "Kebetulan Indonesia lagi main di sini, makanya saya datang kemari untuk lihat Indonesia main," kata Askara Tanjung, pendukung timnas Indonesia, Sabtu (1/12).

Untuk kaus, pembeli bisa mencantumkan namanya sendiri lengkap dengan nomor punggung. Bentuk tulisan dan angka pun disesuaikan dengan keinginan si pembeli. Satu huruf dihargai dua ringgit, sedangkan satu nomor enam ringgit.(BOG)

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini