Sukses

Marchisio Sempat Ketakutan Gara-Gara Pesawat Tersambar Petir

Pemain Juventus, Claudio Marchisio mengaku bahwa seluruh punggawa timnas Italia beserta official merasa sangat ketakutan saat insiden sambaran petir pada pesawat yang mereka tumpangi.

Skuat Timnas Italia mengalami sport jantung. Bukan kala berlaga di atas lapangan hijau, tapi saat berada di atas pesawat terbang yang membawa tim terbang dari Florence menuju Jenewa. Waktu itu, Timnas Italia akan bertanding melawan Swiss dalam laga persahabatan menjelang ajang Piala Dunia 2014 Brasil. Pesawat yang ditumpangi Timnas Italia mengalami gangguan akibat tersambar petir sesaat sebelum mendarat. 

Pengalaman traumatik itu juga dialami personel skuat Italia, yang kini bermain untuk Juventus, Claudio Marchisio. Perasaan tak terlupakan itu diungkapkannya di akun twitter pribadinya.

"Kami semua benar-benar merasa ketakutan saat berada di dalam pesawat," ungkapnya, Rabu (21/3/13).

Untunglah, pesawat yang ditumpangi punggawa Timnas Italia itu bisa mendarat selamat. Setelah peristiwa tersebut, tim Gli Azzurri pun langsung menuju ke hotel dan segera beristirahat. Timnas Italia direncanakan berlatih tanding melawan Timnas Brasil, Kamis (21/3/13) malam waktu setempat atau Jumat (22/3/13) dinihari WIB.

"Saat ini kami semua sudah berada di hotel di Jenewa, besok akan ada pertandingan besar melawan Brasil," tambah pemain yang suskes membawa Juventus meraih gelar Serie A musim lalu itu. (FI/Vin)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.