Sukses

Demi Dua Pemain Baru, Madrid Lepas Higuain

Lini yang akan diperbaiki adalah sektor penyerangan. Los Blancos akan menjual salah satu penyerangnya dan mendatangkan dua pemain baru.

Kegagalan di Liga Champions musim ini membuat Real Madrid akan melakukan perombakan pada musim panas nanti. Lini yang akan diperbaiki adalah sektor penyerangan. Los Blancos akan menjual salah satu penyerangnya dan mendatangkan dua pemain baru.

Manajer umum Madrid Jose Angel Sanchez memastikan bila penyerang yang akan menjadi korban adalah Gonzalo Higuain. Pemuda Argentina itu tidak akan dipertahankan pada musim depan. Madrid cuma akan mempertahankan Karim Benzema saja karena mereka berencana merekrut dua pemain baru du lini depan.

"Di klub hebat seperti Madrid, kami percaya kami perlu dua pemain nomor sembilan level atas. Kami punya Benzema dan Higuain. Higuain akan pergi. Benzema bertahan dan dua lain akan datang," kata Sanchez kepada L'Equipe.

Higuain mulai bergabung bersama Madrid pada tahun 2007 ketika dibeli dari River Plate. Pemuda 25 tahun itu selama ini selalu bergantian dengan Benzema mengisi lini depan Madrid. Kabarnya sudah ada tiga klub yang berminat memakai jasa Higuain pada musim depan yakni Juventus, Paris Saint Germain hingga Chelsea.

Higuain tampil mengecewakan di semifinal kedua Liga Champions saat Madrid menang 2-0 atas Borussia Dortmund. Higuain terpaksa diganti Benzema yang kemudian mampu mencetak satu gol dan mengkreasi satu gol lainnya. Kemenangan 2-0 tak cukup meloloskan Madrid karena mereka kalah agregat 4-3.

Beberapa pemain depan yang masuk daftar buruan Madrid antara lain Sergio Aguero (Manchester City), Edinson Cavani (Napoli), Radamel Falcao (Atletico Madrid) hingga Gareth Bale (Tottenham Hotspur).

Baca juga:

<a href="http://bit.ly/YieU4Q">Ini Dia Wanita Terseksi Inggris 2013, Pacar Pemain Man City</a>

<a href="http://bit.ly/18x3awE">Syarat-syarat yang Diajukan Mourinho pada Chelseat</a>

<a href="http://bit.ly/ZD8PRe">Hmm... Messi KW ini Berkeliaran di Jalanan Menggoda Para Gadis</a>

<a href="http://bit.ly/1646XVw">VIDEO: Gol-gol Chelsea vs Basel</a>

<a href="http://bit.ly/ZqXNem">VIDEO: Gol-gol Benfica vs Fenerbahce</a>

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini