Sukses

Warriors Pupus Mimpi Slinger

Indonesia Warriors memupus ambisi Singapore Slinger lolos ke babak playoff Liga Bola Basket ASEAN atau ABL. Tim asal Singapura itu hanya berada di peringkat lima klasemen akhir.

Indonesia Warriors mengumbur mimpi tim tuan rumah, Singapore Slinger, untuk melangkah ke babak playoff Liga Bola Basket ASEAN atau ABL. Bermain di Singapore Indoor Stadium, Selasa (14/5/13), Warriors menang 63-53.

Slinger gagal ke babak playoff karena hanya berada di peringkat kelima klasemen akhir. Sementara pesaingnya, Sports Rev Thailand Slammers, dipastikan maju ke babak playoffs karena berada di posisi keempat dan masih menyisakan satu laga lagi di musim reguler. Untuk Warriors, hasil laga ini mempertegas posisi mereka di klasemen akhir di peringkat kedua sekaligus bekal untuk menghadapi babak playoffs.

Di awal pertandingan, Pelatih Warriors, John Todd Purves, memainkan kapten tim Steven Demon Thomas yang didampingi Stanley Pringle, John Smith, Christopher Vondrell Daniels, dan Mario Wuysang. Meski terkesan ketat, Warriors menyudahi kuarter pertama dengan keunggulan 15-13 melalui sumbangan enam dan lima poin masing-masing dari Pringle serta Jerick Uy Canada.

Memasuki kuarter kedua, Warriors mencoba memperjauh keunggulan hingga sempat unggul jauh 30-17 saat Wuysang melesakkan tembakan tiga angka. Kuarter ini ditutup 33-26 untuk keunggulan tim tamu.

Di kuarter ketiga, perolehan angka tambahan bagi kedua tim hanya berbeda satu poin saja, yaitu 14 untuk Warriors dan 13 untuk Slingers. Kuarter ketiga berakhir dengan skor 47-39, masih Warriors memimpin.

Pada kuarter terakhir, Purves menurunkan Canada, Christian Ronaldo "Dodo" Sitepu, Thomas, Pringle, dan Daniels untuk memulai sepuluh menit pamungkas. Dodo membuka lumbung poin kuarter keempat lewat tembakan tiga angka yang membawa Warriors unggul 50-39.

Warriors secara konsisten mempertahankan keunggulan meski terkikis selisihnya hanya menjadi 10 poin saja saat laga usai. Warriors menutup laga dengan kemenangan 63-53. Laga kali ini merupakan pertandingan terakhir bagi kedua tim untuk musim reguler ABL 2013. Selanjutnya, Slammers akan menjalani pertandingan pamungkas dengan menjamu Heat di Nimibutr Stadium, Rabu (15/5/13) besok.(Ant)













* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.