Sukses

Arema Bungkam Persita di Kanjuruhan

Arema Indonesia meraih poin penuh saat menjamu Persita Tangerang dalam laga lanjutan Indonesia Super League di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Arema Indonesia meraih poin penuh saat menjamu Persita Tangerang dalam laga lanjutan Indonesia Super League di Stadion Kanjuruhan, Malang, Senin (3/6/13) sore. Arema menang 3-0 di mana gol dicetak Beto Goncalves, Keith Kayamba Gumbs, dan bunuh diri pemain Persita Na Byung Yul.

Dengan hasil ini, skuat asuhan Rahmad Darmawan ini tetap di peringkat dua klasemen sementara ISL dengan torehan 48 angka dari 23 partai. Sedangkan sang tamu tetap berada di posisi 16 mengemas 20 poin dari 22 kali berlaga.

Di awal pertandingan, Arema mengurung pertahanan Persita. Peluang awal Arema dimiliki menit empat. Umpan lambung Beto ke tiang jauh, disambut tandukan Greg Nwokolo. Bola masih melambung di atas mistar gawang Persita. Menit 11, tembakan Hasim Kipuw masih tipis disisi gawang Pendekar Cisadane.

Menit 14 Arema unggul 1-0 melalui gol bunuh diri Na Byung Yul. Gol bermula dari tendangan bebas di depan kotak penalti Persita. Greg yang jadi eksekutor, melambungkan tembakan melewati pagar betis pemain. Tanpa diduga, lompatan pemain tengah Na Byung Yul yang bermaksud membuang bola justru menjebol gawang sendiri.

Memasuki babak kedua, Persita mencoba bangkit. Serangan Maman dan kawan-kawan mulai terlihat. Namun Arema kembali menciptakan peluang menit 47. Kali ini, tendangan bebas Greg masih tepat dipelukan kiper Persita.

Satu menit berselang atau 48, gol kedua Arema akhirnya tercipta melalui kaki Beto Goncalves. Umpan silang Beny Wahyudi yang berlari dari sisi kanan pertahanan Persita, disambut sontekan kaki kanan Beto yang muncul dari belakang. Gol. Skor pun berubah 2-0 untuk Arema.

Edmar Garcia, pemain baru Singo Edan akhirnya dimasukkan menit 70 menggantikan I Gede Sukadana. Masuknya Edmar dan Kayamba membuat tuan rumah makin mendominasi. Hasilnya, wasit harus menunjuk titik putih di menit 72. Eksekusi penalti Kayamba menit 74 membuahkan hasil. Skor 3-0 untuk keunggulan Arema pun bertahan hingga laga berakhir.(LI)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.