Sukses

Duel Si Kidal Beradu Andal, Van Persie vs Van Dijk

Entah berapa lama Van Persie akan dimainkan Van Gaal. Karena ini laga persahabatan, Van Gaal tentu akan merotasi pemainnya.

Laga timnas Indonesia vs Belanda malam nanti tak ubahnya panggung bagi Sergio van Dijk dan Robin van Persie. Keduanya bakal disorot karena sama-sama diandalkan untuk membobol gawang lawan masing-masing.

Andal tentu dengan kadar yang berbeda. SvD, panggilan Sergio, belum mendunia seperti van Persie. Kariernya masih berada di tingkat regional dan belum sekalipun menjajal kompetisi Eropa. Berbeda dengan van Persie yang sudah teruji di klub-klub hebat Eropa. Terakhir dengan Manchester United yang mampu diangkatnya menjadi juara Liga Premier musim 2012-2013.

Meski perbedaan level begitu lebar, tapi keduanya punya kesamaan. Apakah itu? Ya, keduanya sama-sama andal menggunakan kaki kiri alias kidal. Di Indonesia Super League (ISL), dari 13 golnya mayoritas dicetak oleh kaki kiri. SvD akan sebisa mungkin untuk menyambar bola dengan kaki kiri jika ada kesempatan ketimbang kaki kanan. Ciri khas pemain kidal.

Sayang, Sergio terlambat gabung dengan timnas Indonesia. Dia baru hadir dengan `Merah Putih` di usia 30 tahun. Jika tidak, Sergio tentu sudah mendulang pundi-pundi golnya. Saat ini, Sergio belum mencetak satu gol pun. Tapi ketika melawan Arab Saudi, dia menciptakan banyak peluang.

Harapan suporter timnas kepada Sergio sangatlah tinggi. Fans seakan jatuh cinta ketika dia terus-terusan mencetak gol untuk Persib. Kini, dia menjadi pemain yang paling banyak dikejar untuk dimintai tanda tangan oleh fans timnas.

Sikapnya yang rendah hati membuat dia lebih disukai. Seperti ketika ditanyakan apakah dia bakal mencetak gol di laga nanti."Kalau kita bisa main bagus dan menciptakan peluang maka saya akan membuat gol," ungkap penyerang Persib Bandung itu.



Sementara itu, kehebatan Robin van Persie sudah tak perlu dipertanyakan lagi. Kaki kirinya sangat maut. Akurasinya dalam melepaskan tembakan dengan kaki kiri sudah tak perlu diragukan. Dia tipikal striker yang sempurna. Nyaris tak ada kelemahan di dalam permainan striker berusia 29 tahun ini. Van Persie juga andal dalam memberikan umpan.

Di Manchester United, dia mencetak 26 gol di Liga Premier di musim pertamanya. Dia turut menyumbang tiga gol di Liga Champions bagi MU. Berdasarkan whoscored.com, Van Persie tercatat sebagai salah satu pemain paling akurat dalam memberikan umpan di Liga Premier.

Keberhasilan umpannya yaitu 80,2 persen. Ini juga yang pantas diwaspadai: rata-rata tembakannya 3,7 per laga Liga Premier.
Entah berapa lama Van Persie akan dimainkan Van Gaal. Karena ini laga persahabatan, Van Gaal tentu akan merotasi pemainnya.

Dia tentu tak mau ada pemain yang cedera di laga persahabatan. Karena, Belanda akan menjalani laga sesungguhnya yaitu ketika jumpa Portugal,14 Agustus. Masih lama, tapi inilah target Louis Van Gaal dari rangkaian uji coba ini.

Dalam rangkaian uji coba ke Indonesia dan Cina, Belanda tak bisa membawa pemain muda terbaik mereka. Soalnya, pemain muda Belanda harus bertarung di Piala Eropa U-21 di Israel."Saya menyiapkan 41 pemain untuk uji coba di Indonesia dan Cina. Saya membawa pemain yang lebih tua karena pemain muda harus tampil di Piala Eropa U-21," tandasnya. (Berbagai Sumber)

Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/10Up5Ox">Inilah Efek Transfer Neymar pada Kontrak Ronaldo</a>
* <a href="http://bit.ly/14klfPq">Reuni Unik Antara Pemain Bertahan Timnas dengan Van Persie</a>
* <a href="http://bit.ly/112I9qC">Duo Bomber Timnas Siap Tempur Kontra Belanda</a>
* <a href="http://bit.ly/10Uro43">Djohar Arifin Jelaskan Kenapa Belanda Pakai Oranye</a>
* <a href="http://bit.ly/120MSOg">Mourinho Siap Depak Dua Pemain asal Spanyol</a>
* <a href="http://bit.ly/18Yq7xl">Satu Lagi Pemain Belakang Chelsea Diminati Monaco</a>
* <a href="http://bit.ly/1108Vjk">Nih Kostum Kandang MU Musim Depan</a>


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.