Sukses

Bek MU Tak Cemaskan Strategi Mourinho

Sebelum laga MU kontra Chelsea, Jose Mourinho sudah memulai perang urat syaraf dengan melontarkan komentar pedas di media massa.

Pemain belakang Manchester United Jonny Evans tak terlalu memusingkan upaya Jose Mourinho untuk mengganggu konsentrasi barisan pertahanan MU. Setan Merah akan menghadapi Chelsea, Selasa 27 Agustus mendatang. Evans mengatakan tak perlu memikirkan usaha pelatih Chelsea itu.

"Itu semua permainan pikiran. Itu mungkin caranya untuk mengganggu kami. Tapi kami tak terlalu memikirkan hal semacam itu dan sebagai pemain, kami hanya tertawa mendengar hal tersebut," ucap Evans yang dikutip dari Sky Sports Jumat (23/8/2013).

"Semua orang berkata, kembalinya Mourinho akan membuat perubahan besar bagi Chelsea. Tapi kami masih harus melihat apakah itu akan terjadi atau tidak. Saya yakin dia akan memberikan dampak, tapi kami harus menunggu satu atau dua bulan sebelum Anda menyadari siapa yang akan memberi tantangan untuk mendapatkan gelar," tambahnya.

Mourinho memang disebut-sebut akan mengembalikan kejayaan Chelsea yang di beberapa musim sebelumnya tak mampu tampil konsisten di beberapa ajang yang mereka ikuti. Meski ada trofi bergengsi yang sempat diraih, namun Roman Abramovich selaku pemilik Chelsea tetap merasa kurang puas dan karenanya ia mengajak pulang The Special One ke Stamford Bridge.

Kendati demikian, Chelsea tak dianggap sebagai satu-satunya pesaing oleh Evans. Pemain bertahan berusia 25 tahun itu juga menganggap bahaya tim lain seperti Manchester City, Arsenal, dan juga Tottenham Hotspur.

"Ada tim lain di sekitar kami yang memiliki dampak besar pada jalannya liga dan Anda tak akan pernah tahu itu. Tim lain juga bisa mengejutkan kami. Ada banyak skuat di luar sana dan mereka memiliki kualitas," ungkapnya. (Vin)

Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/14J19fh">Rani Mulyasari, Cewek Tomboy Penghuni Timnas Futsal</a>
* <a href="http://bit.ly/13VCB2t">Suarez Pun Akhirnya Bergabung dengan Barca</a>
* <a href="http://bit.ly/1bYsb7m">Gareth Bale Bergaya Ala Ronaldo</a>
* <a href="http://bit.ly/1f5WdpA">Hasil-hasil Pertandingan Liga Europa</a>
* <a href="http://bit.ly/18NqMyB">Syarat MU Lepas Rooney ke Chelsea</a>
* <a href="http://bit.ly/1dxTxmL">Dua Pemain Muslim Muenchen Menolak Pegang Gelas Bir</a>
* <a href="http://bit.ly/13UYKhm">Leonardo Belum Bicara dengan Erick Thohir</a>
* <a href="http://bit.ly/18Nr4ps">Barcelona Coba Goda Casillas</a>
* <a href="http://bit.ly/1cZU6b9">Arsenal Coba Serobot Incaran MU</a>

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.
    Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.

    Jose Mourinho

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Jonny Evans