Sukses

Rumor Baru, Ronaldo Alami Kesulitan di Posisi Baru

Cristiano Ronaldo kurang produktif di awal musim ini. Kondisi itu dikait-kaitkan dengan posisi barunya yang lebih bermain di tengah.

Ada yang berbeda dengan Cristiano Ronaldo bersama Real Madrid yang baru di bawah asuhan Carlo Ancelotti. Akibat perubahan strategi yang dibawa Ancelotti, disinyalir membuat Ronaldo menjadi kurang produktif, karena harus beradaptasi dengan posisi barunya.

Sejak bergabung dengan Los Blancos, pemain asal Portugal itu diketahui sebagai raja yang menguasai sayap kiri Real Madrid. Akan tetapi, semuanya berubah ketika Jose Mourinho digantikan Ancelotti. CR7 kini bermain lebih ke tengah. Akibat posisi barunya ini, Ronaldo pun harus berjuang untuk memenangkan banyak pergerakan bola, dan harus berupaya untuk menerobos pertahananan lawan dari tengah untuk mencetak gol.

Perpindahan posisi Ronaldo sendiri telah diungkapkan langsung oleh Ancelotti saat pertama kali tiba di Santiago Bernabeu. "Ronaldo tidak perlu bermain lebih ke belakang. Dia harus siap ketika tim mendapatkan bola," ujar Ancelotti.

Namun, harapan Ancelotti sedikit meleset karena mantan winger Manchester United itu harus berjuang untuk beradaptasi dengan posisi barunya tersebut.

Ronaldo berhasil memberikan hasil yang baik, dengan mencetak enam gol di beberapa pertandingan pramusim. Namun, ketika berlaga di beberapa laga kompetitif, Ronaldo belum bisa mencetak satu gol pun.

Sebuah statistik yang dilansir Marca menunjukkan data pemain dengan sapaan CR7 itu akan mendapat beberapa kesulitan di musim ini karena harus menyesuaikan diri. Tapi, hal itu tidak perlu dikhawatirkan Madrid, karena seperti musim lalu, Ronaldo yang awalnya 'mandul' akhirnya berhasil mencetak 34 gol untuk Madrid di musim terakhirnya bersama Mourinho. (Vin)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini