Sukses

Rio Haryanto Dapat Dua Poin di Sirkuit Monza

Rio Haryanto mendapat tambahan dua poin setelah meraih posisi ketujuh pada race kedua atau sprint race seri kesembilan GP2 Series di Monza.

Pembalap nasional Rio Haryanto mendapat tambahan dua poin setelah meraih posisi ketujuh pada race kedua atau sprint race seri kesembilan GP2 Series di Monza, Italia. Tambahan dua poin ini membuat Rio Haryanto mengumpulkan total poin 22.

Kini pembalap asal Solo tersebut ada pada peringkat 18 sedangkan rekan satu tim Rio Haryanto di Addax Barwa, Jake Rosenzweig dari Amerika Serikat masih terpaku pada urutan ke-28 dan belum mendapatkan poin dari sembilan seri yang yang telah dilalui.

Peringkat pertama klasemen sementara diraih pebalap dari tim Racing Engineering Fabio Leimer dengan total nilai 159, kemudian disusul S Bird dari ussian Time dengan total nilai 143, sedangkan peringkat ketiga diraih pebalap tim Carlin S Coletti dengan total nilai 135.

Pada race kedua di Monza, pembalap 20 tahun tersebut meraih posisi ketujuh dengan catatan waktu 33 menit 06,048 detik. Sedangkan Jake Rosenzweig meraih posisi ke-18 dengan catatan waktu 33 menit 27,895 detik dari 21 putaran.

Lomba balap mobil GP2 Series 2013 ini masih menyisakan dua seri, yaitu seri ke-10 di Singapura, 20-22 September, sedangkan seri terakhir di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, 1-3 November.(Ant)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.