Sukses

Dalam Waktu 72 Jam, Erick Thohir Resmi Miliki Inter?

Seperti yang diberitakan La Gazzetta dello Sport, penandatanganan pengambil alihan Inter akan dilakukan Jumat (27/9/2013).

Keinginan pengusaha Indonesia Erick Thohir untuk memiliki Inter Milan selangkah lagi terwujud. Salah satu Raja Media di Indonesia itu baru saja mengadakan pertemuan dengan Presiden Inter Massimo Moratti di Paris, Prancis.

Moratti mengakui negosiasi dengan Erick berjalan dengan lancar meski masih belum rampung seratus persen. Kapan Inter sah dimiliki Erick Thohir untuk sebagian besar saham klub ini?

Jawabannya adalah tiga hari lagi jika dihitung dari Selasa (24/9/2013). Seperti yang diberitakan La Gazzetta dello Sport, penandatanganan pengambil alihan Inter akan dilakukan Jumat (27/9/2013).

Kabar ini memang tak terlalu mengejutkan. Sebab operasi pembelian Nerazzurri oleh orang Indonesia ini sudah berlangsung cukup lama. Thohir akan berada di Milan pada Kamis (26/9/2013), dengan didampingi rekannya, Roslan Roeslani dan Handy Soetedejo.

Untuk bisa meyakinkan Moratti melepas Inter, Erick kabarnya menggandeng Grup Bakrie yang sudah cukup berpengalaman berinvestasi pada klub sepakbola luar negeri. Grup Bakrie sebelumnya memiliki CS Vise dan Brisbane Roar. (Def)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini