Sukses

Marc Marquez Bisa Juara di Jepang, Jika...

Marquez berpeluang kembali juara lebih cepat jika memenuhi persyaratan.

Marc Marquez akan melakoni kesempatan kedua untuk merebut gelar juara Moto GP akhir pekan ini di Sirkuit Motegi Jepang. Memang, jarak Marquez dengan Jorge Lorenzo, penghuni posisi dua klasemen Moto GP berkurang.

Semula Marquez unggul 43 poin, tapi kini terpangkas menjadi 18 poin saja. Meski demikian, kondisi ini tetap saja membuat kans Marquez untuk juara lebih cepat masih terbuka.

Tentunya, ada syarat-syarat jika Marquez ingin juara lebih cepat. Salah satunya tentu dengan menjuarai Moto GP Jepang dan menanti bagaimana hasil akhirnya dari Lorenzo dan Dani Pedrosa.

Seperti apa hitung-hitungan peluang Marquez juara di Jepang nanti? Berikut perhitungannya seperti dibeberkan crash.net:


•Marquez juara, Lorenzo finis di posisi tiga atau lebih bawah    

•Marquez kedua, Lorenzo finis di posisi lima atau lebih bawah

•Marquez ketiga, Lorenzo finis di posisi delapan atau lebih bawah

•Marquez keempat, Lorenzo finis di posisi 11, Pedrosa tidak menang

•Marquez kelima, Lorenzo finis di posisi 13, Pedrosa tidak menang

•Marquez keenam, Lorenzo finis di posisi 14, Pedrosa finis ketiga

•Marquez ketujuh, Lorenzo finis di posisi 15, Pedrosa finis ketiga

•Marquez ke delapan, Lorenzo tak raih poin, Pedrosa finis ketiga
(Def)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.