Sukses

Musim Depan, ISL akan Setara La Liga Spanyol

"Liga Indonesia dan Liga Spanyol akan menjalin kerja sama. Tahun 2014, minimal Liga Indonesia sudah setara dengan Liga Spanyol," ujar Hinca.

Liga Spanyol merupakan salah satu kompetisi terbaik di Eropa. Melihat hal itu, maka tahun depan, Indonesia Super League (ISL) akan meniru ajang kompetisi La Liga.

Indonesia akan menjadi tuan rumah International Association of Sport Law (IASL) yang ke-19 pada 29-30 Oktober 2013. IASL merupakan lembaga internasional yang berbasis di Yunani. Organisasi ini selalu mengembangkan pemikiran tentang hukum-hukum olahraga. IASL berencana untuk mencegah terorisme di dalam dunia olahraga.

Di pertemuan itu tak hanya membahas tentang mengatasi aksi terorisme di dunia olahraga saja, Indonesia juga akan menjalin kerja sama dengan Presiden Liga Spanyol, Javier Tebas.

Kerjasama dengan Liga Spanyol itu mencakup sport management dan sport science. Dengan kerjasama itu, Liga Indonesia diharapkan bakal setara dengan Liga Spanyol.

"Liga Indonesia dan Liga Spanyol akan menjalin kerjasama. Tahun 2014, minimal Liga Indonesia sudah setara dengan Liga Spanyol, itu mimpinya," kata Organizing Committee IASL, Hinca Pandjaitan di Kantor PSSI, Jumat (25/10/2013).

"PSSI sangat serius membenahi pekerjaan rumah (masalah) yang terjadi di dalam negeri. Selain itu, kami juga serius menjalin kerjasama dengan asosiasi luar negeri," tambahnya.

Kerjasama dengan Liga Spanyol akan dilakukan di Bali pada tanggal 30 Oktober mendatang. Nantinya akan ada perjanjian yang akan ditandatangani oleh Javier Tebas dan CEO PT Liga Indonesia, Joko Driyono serta disaksikan FIFA. (Vin)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.