Sukses

Barca Ikut Berburu Lewandowski

Barca berubah pikiran karena melihat gaya main Aguero mirip dengan beberapa pemain mereka.

Barcelona nyaris tidak memiliki masalah di lini depannya. Daya gedor Barca sangat mumpuni karena mereka punya pemain-pemain top seperti Lionel Messi, Neymar, Alexis Sanchez hingga Pedro Rodriguez.

Namun demikian pelatih Tata Martino belum terlalu puas dengan lini depan mereka. Tata lebih ingin mendatangkan pemain depan baru ketimbang bek meski lini belakang mereka terbilang sangat keropos.

Sebelumnya Barca dikaitkan dengan penyerang Manchester City Sergio Aguero. Kini Marca menduga bomber Borussia Dortmund Robert Lewandowski yang jadi incaran utama Barca untuk didatangkan Januari nanti atau musim panas.

Martino berubah pikiran karena melihat timnya sudah punya banyak pemain yang gaya mainnya mirip Aguero. Barca justru tidak memiliki pemain depan yang berpostur tinggi dan jago duel udara macam Lewandowski.

Direktur olahraga Barcelona Andoni Zubizarreta kabarnya siap mengajukan tawaran pra-kontrak kepada Lewandowski. Kontrak pemuda asal Polandia itu bersama Dortmund memang akan habis akhir musim nanti.

Lewandowski sudah menyatakan tidak akan memperpanjangnya. Dengan demikian Dortmund kemungkinan akan melegonya Januari nanti karena bila tidak akan kehilangan dengan gratis. Karena kontraknya habis akhir musim, Lewandowski sudah dapat meneken pra-kontrak dengan klub lain sejak Januari.

Lewandowski sempat santer dikabarkan sudah mencapai kesepakatan dengan Bayern Muenchen. Namun beberapa kali kabar itu dibantah kedua belah pihak. Selain Bayern, saingan Barca untuk mendapatkan Lewandowski akan datang dari Chelsea dan Manchester City.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini