Sukses

Atletico vs Valencia: Wajib Menang, Beda Misi

Atletico Madrid akan menjamu Valencia di Vicente Calderon dalam lanjutan Liga Spanyol, Senin (16/12/2013) dinihari WIB.

Atletico Madrid akan menjamu Valencia di Vicente Calderon dalam lanjutan Liga Spanyol, Senin (16/12/2013) dinihari WIB. Atletico tidak boleh kalah jika ingin terus menempel Barcelona di puncak klasemen.

Tiga kemenangan beruntun yang diraih Los Rojiblancos dalam tiga pertandingan terakhir tentu akan menjadi modal penting bagi pasukan Diego Simeone. Terakhir, Atletico menang dua gol tanpa balas atas Porto di Liga Champions.

Diego Costa adalah penyerang yang patut diwaspadai pasukan Miroslav Dukic. Striker asal Brasil yang dinaturalisasi Spanyol ini telah mencetak 15 gol dari 15 penampilannya. Bukan tak mungkin, ia kembali mencetak gol pada laga ini.

David Villa yang dicadangkan saat Atletico mengalahkan Porto juga kemungkinan diduetkan dengan Costa. Villa mulai memperlihatkan ketajamannya. Mantan stiker Barcelona ini mencetak delapan gol dari 15 pertandingan.

Selain itu sosok Koke yang telah mencetak sembilan assist juga wajib mendapatkan perhatian dari pemain Valencia. Begitu juga dengan gelandang Arda Turan yang kemungkinan tampil habis-habisan setelaha tak bermain lawan Porto.

Sementara itu Valencia yang gagal meraih kemenangan pada dua pertandingan terakhir tentu harus bangkit dari keterpurukan. Pelatih Miroslav Dukic akan kembali mengandalkan Ever Banega sebagai gelandang pengatur serangan.

Dalam 5 pertemuan terakhir, Valencia hanya meraih 1 kali kemenangan. Sedangkan Atletico Madrid meraih 2 kemenangan dan sisanya berakhir imbang. Valencia masih terpaku pada posisi sembilan dan baru mengemas 20 poin dari 15 pertandingan.

Dari masalah cedera pemain, kedua kubu tidak terlalu dipusingkan dengan masalah ini. Kubu tuan rumah hanya akan mengistirahatkan Mario Suarez karena cedera. Sedangkan dari kubu tamu, Miroslav Dukic sepertinya hanya akan mengistirahatkan Guaita.

Dari 42 kali pertemuan kedua tim, Los Rojiblancos harus mengakui keunggulan El Che yang berhasil meraih 19 kali kemenangan. Sedangkan tim tuan rumah hanya mampu meraih 11 kali menang dan 12 kali hasil imbang.

Dari ulasan tersebut, pertandingan tampaknya akan berjalan seru. Tiga poin tentu akan menjadi target utama anak asuh Diego Simeone yang ingin terus menempel Barcelona di puncak klasemen. Namun Valencia juga tidak kalah ngotot untuk memperbaiki peringkat.

Head to Head
31/03/2013 : Atletico Madrid 1 – 1 Valencia, Liga Spanyol
03/11/2012 : Valencia 2 – 0 Atletico Madrid, Liga Spanyol
26/04/2012 : Valencia 0 – 1 Atletico Madrid, Liga Europa
19/04/2012 : Atletico Madrid 4 – 2 Valencia, Liga Europa
05/02/2012 : Atletico Madrid 0 – 0 Valencia, Liga Spanyol

Lima Laga Terakhir Atletico Madrid
11/12/2013 : Atletico Madrid 2 – 0 Porto, Liga Champions
07/12/2013 : Sant Andreu 0 – 4 Atletico Madrid, Copa Del Rey
30/11/2013 : Elche 0 – 2 Atletico Madrid, Liga Spanyol
26/11/2013 : Zenit 1 – 1 Atletico Madrid, Liga Champions
23/11/2013 : Atletico Madrid 7 – 0 Getafe, Liga Spanyol

Lima Laga Terakhir Valencia
12/12/2013 : Valencia 1 – 1 Kuban’ Krasnodar, Liga Europa
08/12/2013 : Gimnastic Tarragona 0 – 0 Valencia, Copa Del Rey
01/12/2013 : Valencia 3 – 0 Osasuna, Liga Spanyol
28/11/2013 : Swansea City 0 – 1 Valencia, Liga Europa
24/11/2013 : Elche 2 – 1 Valencia, Liga Spanyol

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.