Sukses

Perolehan Medali : Myanmar Melesat, Indonesia Mandek

Indonesia masih tertinggal 9 medali emas dari Myanmar sampai Jumat pukul 7: 55 WIB.

Kontingen Indonesia pada hari ke-10 pelaksanaan SEA Games 2013 di Naypyitaw, Jumat (20/12/2013), hanya mampu menambah tujuh medali emas dari tujuh cabang olahraga yang mempertandingkan partai final.Alhasil, Indonesia pun mandek dan tertahan di posisi empat klasemen perolehan medali sementara SEA games. Sampai data pukul 7:55 WIB yang dilansir laman resmi SEA Games 2013, Indonesia mengumpulkan 61 medali emas, 69 perak dan 97 perunggu.Indonesia tertinggal jauh dari Thailand yang sudah mengoleksi 93 emas,89 perak dan 72 perak. Bahkan, Indonesia terpaut 9 emas dari tuan rumah Myanmar yang kini berhasil bertengger di posisi dua.Berdasarkan data dari Komite Olimpiade Indonesia (KOI), Jumat, selain menambah tujuh medali emas, kontingen Indonesia juga menambah empat perak dan 11 perunggu.Emas terbanyak dipersembahkan dari cabang olahraga kempo yang dipertandingkan di Yangon. Cabang ini mampu mempersembahkan tiga emas, satu perak dan satu perunggu.Selanjutnya dua emas dipersembahkan dari cabang olahraga beladiri lainnya yaitu vovinam. Dan dua lainnya dari cabang olahraga catur dan perahu naga.Sebenarnya kontingen Indonesia berpeluang besar menambah emas dari cabang sepak takraw. Hanya saja pasangan Nofizal dan Yudi Purnomo harus mengaku keunggulan pasangan tuan rumah AP Tun dan W L Aung dengan skor 21-10, 15-21 dan 14-21. (Def)Berikut perolehan medali lengkap SEA Games seperti dilansir laman resmi:

Negara Emas Perak Perunggu
 Thailand 93 89 72
 Myanmar 70 55 69
 Vietnam 66 72 74
 Indonesia 61 69 97
 Malaysia 38 38 68
 Singapura 31 27 40
 Filipina 26 30 33
 Laos 10 11 38
 Kamboja 6 8 25

 Timor Leste

2 2 4
 Brunei 1 1 5

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini