Sukses

Mancini Merasa Dikhianati Manchester City

Mancini mengklaim City sudah mewawancarai beberapa calon penggantinya, jauh sebelum ia dipecat pada Mei 2013.

Mantan Manajer Manchester City, Roberto Mancini, merasa dirinya dikhianati oleh bos-bos The Citizens. Mancini mengklaim City sudah mewawancarai beberapa calon penggantinya, jauh sebelum ia dipecat pada Mei 2013.

Mancini sukses membawa City juara Liga Inggris musim 2011-2012. Namun, tepat 1 tahun setelahnya, ia dipecat pasca-kekalahan di final Piala FA.

Manuel Pellegrini kini telah menggantikan posisi Mancini. Namun, menurut pria asal Italia itu, dua bos City, Ferran Soriano dan Txiki Begiristain, sudah menemui beberapa pelatih yang mereka incar, jauh sebelum pemecatan dirinya.

"Saya kenal banyak orang di sepakbola dan saya mengetahui bahwa mereka sedang berbicara dengan tiga atau empat calon manajer pada bulan Februari, Maret dan April," kata Mancini kepada The Sun.

"Saya tahu mereka berbicara dengan Pep Guardiola dan Carlo Ancelotti. Dan ini adalah orang yang sama duduk dengan saya untuk makan malam sebelum final Piala FA."

"Rasanya seperti Yudas. Saya percaya pada pemilik Khaldoon al-Mubarak 100 persen, tapi tidak dengan dua orang itu (Soriano dan Begiristain). Mungkin al-Mubarak hanya mengikuti kemauan mereka."

"Beberapa orang hanya tidak memiliki keberanian untuk berbicara secara langsung. Bahkan al-Mubarak tidak memberitahu saya secara langsung apa yang terjadi. Sebaliknya mereka bekerja di belakang saya dan saya dipecat dua pertandingan sebelum akhir musim," ucap Mancini. (Jnp)


Baca juga:
Wonderkid Kroasia Merapat ke Barca
Yaya Toure Tendang Punggung, FA Siap Selidiki
Legenda Milan Kritik Penampilan Balotelli
Arsenal Dibantai Liverpool Karena Wanita Seksi Ini?
Rooney Ingin Pecahkan Rekor Legenda MU

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.