Sukses

Nigeria Patuhi Permintaan FIFA

Pemerintah Nigeria akhirnya mematuhi pemintaan Badan Sepakbola Dunia atau FIFA untuk mencabut keputusan membekukan tim nasional mereka. Di Bandara Internasional Bogota, unit Antinarkoba Kolombia menyita trofi Piala Dunia yang mengandung kokain.

Liputan6.com, Johannesburg: Pemerintah Nigeria akhirnya permintaan Badan Sepakbola Dunia atau FIFA untuk mencabut keputusan membekukan tim nasional mereka. Sebelumnya, Presiden Goodluck Jonathan melarang timnas berlaga menyusul performa buruk pada Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan, pekan lalu.

Keputusan itu membuat FIFA bereaksi keras dan menilainya sebagai campur tangan politik terhadap sepakbola. Namun menjelang batas waktu yang ditetapkan FIFA, yakni pukul 18.00 waktu setempat, Presiden Jonathan akhirnya mengubah keputusan tersebut [baca: FIFA Ultimatum Nigeria].

Sementara itu, semarak ajang Piala Dunia 2010 ternyata menginspirasi para penyelundup obat-obatan terlarang. Kemarin, unit Antinarkoba Kolombia mengagalkan upaya penyelundupan sebuah patung Piala Dunia yang mengandung kokain. Patung itu didapat dalam satu pemeriksaan rutin di Bandar Udara Internasional Bogota.

Patung yang terbuat dari bahan kokain seberat 11 kilogram ini dicampur bahan aceton atau bensin dan hendak dikirimkan ke Madrid, Spanyol. Penjahat yang hendak menyelundupkannya berharap, peredaran berbagai pernak pernik Piala Dunia yang kini sedang marak bisa mengecoh polisi dan aparat antinarkoba [baca: Trofi Piala Dunia dari Kokain].(BOG)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini