Sukses

Makna di Balik Warna Mobil Rio Haryanto yang Mirip Metro Mini

Warna mobil Manor Racing yang dikendari Rio Haryanto dianggap mirip Metro Mini.

Liputan6.com, Jakarta - Bukan rahasia lagi bila corak mobil Manor Racing yang dikendarai Rio Haryanto di ajang Formula 1 menjadi perbincangan di Indonesia. Paduan warna merah dan biru di mobil itu mengingatkan masyarakat Indonesia pada angkutan umum Metro Mini.

Sejumlah meme bermunculan di media sosial, khususnya oleh netizen dari Indonesia terkait warna mobil Manor Racing yang mirip Metro Mini. Tak sedikit yang mempertanyakan, dari mana sesungguhnya ide warna merah dan biru di mobil tim balap asal Inggris tersebut.

Baca Juga

  • Cuci Gudang, Chelsea Lego 10 Pemain
  • Putusan MA Jadi Landasan PSSI Gelar ISL
  • Madrid Kepincut Gelandang Pengangkut Air Leicester

Usut punya usut, pemilihan warna itu sesungguhnya berasal dari Pertamina, selaku sponsor untuk Rio Haryanto maupun Manor Racing. Hal itu dikatakan Vice President, Corporate Communication Pertamina, Wianda Pusponegoro.

"Warna mobil Manor yang dikendarai Rio terinspirasi dari cover all safety seluruh unit kerja Pertamina," kata Wianda dalam jumpa pers di Jakarta, Senin (14/3/2016).



Wianda menjelaskan, warna oranye yang ada pada bagian atas mobil Rio sebetulnya adalah warna merah. "Ini ada gradasi harusnya yang oranye jadi lebih merah," ujarnya.

Terkait pemasangan logo Pertamina di mobil Rio, Wianda mengungkapkan, logo Pertamina akan terpasang di bagian sayap dan moncong mobil Rio. "Selain itu juga di helm dan di baju balap Rio Haryanto," tutur Wianda.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.