Sukses

Bungkam Bhayangkara SU, Arema ke Puncak Klasemen

Arema Cronus unggul selisih gol atas Persija Jakarta.

Liputan6.com, Jakarta Arema Cronus kembali menjadi pemuncak klasemen Torabika Soccer Championship 2016 presented by IM3 Ooredoo. Itu berkat kemenangan tiga gol tanpa balas Arema atas Bhayangkara Surabaya United di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (15/5/2016).

Sejak babak pertama, bisa dibilang menjadi milik Arema. Sejak awal laga, serangan seporadis mereka menghasilkan beberapa peluang. Gol pun akhirnya didapat Arema lewat aksi Srdan Lopicic di menit 11.

Baca Juga

  • Reaksi Jakarta BNI Gagal Juara Pertamina Proliga 2016
  • Bobotoh Jadi Inspirasi David Laly Cetak Gol Cantik
  • Permak MU, Sriwijaya Raih Kemenangan Perdana

Meski sudah unggul 1-0, tim Singo Edan enggan menurunkan intensitas serangan. Tanpa butuh waktu lama, mereka pun langsung menggandakan keunggulan. Adalah Sunarto, pemain yang menggantikan Antony Putro Nugroho di menit 33, sukses mencatatkan namanya di papan skor pada menit 51.

Tertinggal 0-2, pelatih Ibnu Grahan pun melakukan perubahan. Thiago Dos Santos yang tak memberikan banyak kontribusi ditarik keluar dan digantikan Fandi Eko Utomo di menit 54. Namun, pergantian pemain itu tampaknya tak memberikan banyak perubahan.

Arema malah nyaris menambah keunggulan di menit 57. Sayang, umpan cantik Feri Aman Saragih gagal dimanfaatkan Esteban Vizcarra meski sudah berhadapan satu lawan satu dengan kiper Wahyu Tri Nugroho.

Namun, Arema tetap mampu mencetak gol ketiga di menit 63. Berawal dari sepak pojok Lopicic, Gustavo Giron sukses membuat Arema semakin unggul jauh.

Bahkan, Giron kembali mendapatkan peluang di menit 66. Sialnya, peluang kali ini gagal dimanfaatkan karena tendangannya mengarah ke atas gawang Bhayangkara SU.

Aksi Giron tak sampai di situ. Di menit 77, tendangan kerasnya dari luar kotak penalti membentur gawang tim berjuluk Alligator. Tiang gawang benar-benar menjadi musuh Giron. Sepakannya kembali digagalkan tiang gawang di menit 85.

Meski terus menyerang, keunggulan 3-0 Arema tetap bertahan hingga laga bubar. Kemenangan itu membuat Arema melesat ke puncak klasemen. Dengan koleksi tujuh poin, Arema unggul selisih gol atas Persija Jakarta.

Susunan Pemain:

Arema: Kurnia Meiga; Goran Ganchev, Hamka Hamzah, Beny Wahyudi, Johan Ahmad Farisi, Srdan Lopicic, Esteban Vizcarra, Feri Saragih (Juan Revi 60), Raphael Maitimo, Antony Putro Nugroho (Sunarto 33), Gustavo Giron (Arif Suyono 86)

Bhayangkara SU: Wahyu Tri Nugroho; Otavio Dutra, Muhammad Fatchu Rochman, Ahmad Ajis (Muhammad Sahrul Kurniawan 21), Suroso, Paulo Helber (Indra Kahfi 61), Muhammad Hargianto, Rudi Widodo, Thiago Dos Santos (Fandi Eko Utomo 54), Ilham Udin Armaiyn, Khairallah Abdelkbir

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.