Sukses

Bintang AC Milan Puji Antusiasme Sepak Bola di Indonesia

Honda memuji antusias besar Indonesia kepada sepak bola.

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu pemain andalan AC Milan, Keisuke Honda, berkunjung ke Indonesia. Ia pun menjadi pelatih dalam acara Honda Soltilo Soccer School di Lapangan Pertamina, Simprug, Jakarta, Sabtu (11/6/2016).

Acara ini digagas Honda Estilo, Co.Ltd yang notabene kantor manajemen Keisuke Honda sendiri. Acara yang digelar rutin setiap tahun sejak 2009 itu ditujukan untuk 150 anak-anak sekolah dasar.

Baca Juga

  • Simak Serunya Bintang AC Milan Melatih di Jakarta
  • Benahi Skuat MU, Mourinho Tendang Empat Pemain
  • Bepe: Regenerasi Pemain Timnas di Tangan Riedl

Antusias para peserta untuk mengikuti pelatihan tersebut begitu besar. Mereka tak terlihat kelelahan meski sinar matahari begitu menyengat sejak pagi hari. Honda sendiri mengaku puas dengan gelaran acara tersebut. Ia pun memiliki harapan untuk sepak bola Indonesia.

"Saya pikir Indonesia punya potensi besar soal sepak bola. Antusias masyarakat terhadap olahraga ini benar-benar luar biasa. Namun, semua yang bercita-cita menjadi pemain harus memiliki impian. Lalu, mereka harus berusaha untuk mewujudkan impian tersebut," kata Honda kepada peserta coaching clinic.

"Yang ingin saya sampaikan dalam kesempatan ini adalah soal mengejar impian dan bagaimana untuk mewujudkannya," lanjutnya.

Honda juga bicara mengenai masa depannya bersama Milan. Ia sendiri sudah bergabung dengan Milan sejak bursa transfer musim dingin 2014. Ia direkrut dari CSKA Moscow dengan status bebas transfer.

Sayang, Honda datang ke San Siro di saat yang tidak tepat. Sebab Milan sedang kehilangan jati dirinya dalam beberapa musim terakhir. Di musim 2015/2016, Milan pun hanya mampu finis di posisi ketujuh klasemen Serie A.

"Saya masih memiliki kontrak satu tahun. Jadi, saya belum bisa bicara mengenai hal itu. Jika tetap di Milan, saya akan tetap berusaha tampil semaksimal mungkin. Namun, tak menutup kemungkinan saya hengkang karena sudah 2,5 tahun di sana," kata Honda.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.