Sukses

Prediksi Italia Vs Spanyol: Ajang Balas Dendam Gli Azzurri

Italia dibantai Spanyol dalam final Piala Eropa 2012.

Liputan6.com, Paris - Big match babak 16 besar Piala Eropa 2016 tersaji malam nanti, Senin, 27 Juni 2016. Dua finalis perhelatan sebelumnya, Italia dan Spanyol akan saling berhadapan di Stade de France.

Italia lolos dengan menyandang status juara Grup E di babak penyisihan. Sedangkan Spanyol adalah runner-up Grup D.

Baca Juga

  • Wenger Telan Malu Usai Salaman dengan Dokter Tim Kroasia
  • Messi Jawab Rumor Keretakan Hubungan dengan Neymar
  • Mourinho Datang, 5 Pemain MU Ini Bakal Bersinar Lagi



Bisa dikatakan ini merupakan partai klasik Piala Eropa. Keduanya sudah enam kali bertemu pada putaran final dan sekarang tercatat sebagai pertandingan yang paling sering dimainkan dalam kejuaraan tersebut.

Selain ingin melanjutkan kiprah di Piala Eropa, misi balas dendam juga diusung Italia saat menghadapi Spanyol. Mereka ingin menebus sakit hati kekalahan 0-4 pada laga final empat tahun silam di Kiev, Ukraina.

"Saya suka dengan kata balas dendam, namun lebih dari itu, kami harus bisa mewujudkannya. Kami memang tidak berharap bertemu Spanyol secepat ini, tapi kami juga tahu akan bertemu lawan kuat di babak 16 besar," kata bek Giorgio Chiellini.

Menilk rekor pertemuan, Spanyol punya catatan lebih baik ketimbang Italia. Mereka hanya sekali menelan kekalahan dari 11 laga terakhir.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Prakiraan pemain

Jelang pertandingan, pelatih Spanyol, Vicente Del Bosque enggan sesumbar. Dia mengatakan duel nanti akan berlangsung ketat dan kedua kubu sama-sama memiliki peluang untuk menang.

"Kami akan menghadapi tim yang solid dalam bertahan dan bisa menyakiti kita saat menyerang. Saya pikir peluangnya 50-50. Itu akan menjadi pertandingan ketat bagi kedua tim," kata Del Bosque.

Pada pertandingan nanti, Italia akan menerapkan pola tiga bek tengah. Sistem tersebut diakui Del Bosque kerap membuat timnya kesulitan.

"Jujur kami sedikit bermasalah ketika menghadapi sistem itu. Namun kami harap bisa bermain sesuai keinginan dan memaksa Italia beradaptasi dengan gaya kami," kata Del Bosque lagi.

Italia mengalami kendala untuk pertandingan ini. Mereka dipastikan tidak bisa menurunkan Antonio Candreva yang mengalami cedera betis. Kemungkinan peran winger kanan itu akan digantikan Alessandro Florenzi.

Sebaliknya, kemungkinan besar Spanyol bakal menurunkan skuat terbaik mereka. Seluruh pemain dinyatakan dalam kondisi siap tempur.

Prakiraan susunan pemain:

Italia: Buffon; Barzagli, Bonucci, Chiellini; Florenzi, Parolo, De Rossi, Giaccherini, Darmian; Pelle, Eder.

Spanyol: De Gea; Juanfran, Piqué, Ramos, Alba; Busquets, Fàbregas; Silva, Iniesta, Nolito; Morata.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini