Sukses

Calon Kiper Termahal Dunia Segera Tes Medis di Manchester City

Ia akan merapat ke Manchester City pekan ini.

Liputan6.com, Manchester - Kiper Benfica Ederson Moraes semakin dekat dengan pintu Manchester City. Beberapa media di Portugal dan Inggris menyebutkan, bahwa kiper asal Brasil itu akan segera melakukan tes medis di City pekan ini.

Media di Portugal melaporkan, setelah kemenangan 2-1 Benfica atas Vitoria SC, Minggu (28/5) waktu setempat, Ederson melambaikan tangan kepada fans. Banyak pihak menilai bahwa itu pertandingan terakhirnya dengan Benfica.

Kabar terbaru di negara tersebut pun mengatakan, Ederson siap untuk finalisasi transfer untuk kesepakatan jangka panjang di Etihad. Bruno Andrade, yang bekerja untuk O Jogo and Goal, melaporkan Minggu malam lalu, bahwa pemain berusia 23 tahun itu akan menjadi pemain Manchester City pekan ini.

Pemberitaan yang berkembang saat ini adalah mengenai klausul pelepasan Ederson yang mencapai 60 juta euro atau setara dengan Rp 893 miliar. Tetapi, Manchester City dan Benfica sedang membahas biaya di kisaran 40 juta euro (34,9 juta pounds).

Sementara, Sky Sports mengklaim, bahwa City bisa membayar 45 juta pounds untuk kiper berbakat tersebut. Yang sekaligus menjadikannya memecahkan rekor dunia untuk posisi penjaga gawang.

Berbicara setelah kemenangan di Piala Portugal, Pelatih Benfica, Rui Vitoria memuji salah satu pemain berbakatnya itu. “Jika Ederson pergi, dia pergi dengan rasa syukur dari Benfica. Dia akan selalu membawa nama Benfica di mana pun berada,” ujar Vitoria.

Kian panasnya rumor ini didukung dengan pernyataan sang pemain secara langsung. “Saya belum tahu. Tetapi ini kemungkinan pertandingan terakhir saya bersama Benfica,” kata Ederson kepada RTP.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.